GridOto.com – Penggunaan mobil listrik untuk transportasi masa depan tidak dapat kita hindari, termasuk di Indonesia.
Sifatnya yang bebas emisi gas buang, menjadi daya tarik utama mobil listrik di tengah isu pemanasan global.
Berbagai pabrikan mobil mulai gencar memproduksi mobil listrik, salah satunya adalah Peugeot.
Untuk pasar mobil di Eropa sendiri, pabrikan asal Prancis tersebut sudah memproduksi mobil bertenaga listrik yaitu Peugeot e-208 dan Peugeot e-2008.
(Baca Juga: Hanya Punya Line-Up SUV, Astra Peugeot Akui Tidak Tertarik Jual Sedan)
Namun, akankah Peugeot memboyong mobil listrik masuk ke Indonesia dalam beberapa waktu ke depan?
GridOto.com berbincang langsung dengan Fadjar Tjendikia, Head of Finance and Marketing Astra Peugeot, di sela-sela sesi media test drive Peugeot 3008 dan 5008 Allure Plus di Hotel Adhiwangsa, Solo (18/2/2020).
“Hybrid memang sudah umum di Eropa, full listrik juga sudah ada, cuma memang kita belum ada rencana masukin ke sini dulu,” ucapnya.
Fadjar mengatakan bahwa belum terlihat adanya kebutuhan orang akan mobil listrik.