Begini Bentuk Triumph Edisi Spesial Tiger 1200 Alpine Edition, Yang Spesial Apa?

Gayuh Satriyo Wibowo - Senin, 10 Februari 2020 | 19:10 WIB

Triumph Tiger 1200 Alpine Edition, edisi spesial dengan warna Snowdonia (Gayuh Satriyo Wibowo - )

GridOto.com - Beberapa waktu lalu Triumph memperkenalkan varian Special Edition untuk model Tiger 1200.

Salah satunya adalah Triumph Tiger 1200 XCx Alpine Edition.

Motor ini mengusung beberapa keistimewaan yang membuatnya semakin 'naik kelas'.

Seperti pola cat putih salju yang diberi judul 'Snowdonia'.

(Baca Juga: Triumph Kenalkan Dua Varian Spesial Edition Untuk Model Tiger 1200, Ada Apa Aja?)

Tak hanya itu, motor bermesin 1.215 cc tiga silinder ini dilengkapi dengan fitur yang memanjakan pengguna.

Sebut saja layar TFT 5 inci berwarna dan cruise control.

Lampu depan Triumph Tiger 1200 Alpine Edition

Ada juga penghangat grip, wind shield yang bisa diatur, serta keyless ignition.

Seluruh lampu pun menggunakan LED termasuk juga daytime running lights (DRL) yang khas.

(Baca Juga: Kaki-kaki Istimewa, Yamaha TR1 Cafe Racer Ini Begitu Unik dan Sangar)