GridOto.com - Mitsubishi L300 bernomor polisi BL 1812 KH dari Medan tujuan Banda Aceh terbalik sekitar pukul 05.00 WIB, Minggu (09/02/2020) dan berhenti di tiang listrik.
Peristiwa tersebut terjadi di ruas jalan nasional kawasan Desa Geulangan Gampong/Cureh, Kota Juang Bireuen.
Kendaraan yang membawa barang kiriman berupa paket ini terbalik miring setelah menabrak kios dan tiang listrik.
Dikutip GridOto.com dari Serambinews.com, Mitsubishi L300 ini dikemudikan oleh Wahyu Ilahi (31) warga Desa Seuramo, Kecamatan Indrapuri, Aceh Besar, ditemani Azhari (28) warga Desa Lam Ateuk, Kuta Baro, Aceh Besar sebagai kernetnya.
(Baca Juga: VW Safari Dilahap Jago Merah Hingga Ludes di Bali, Pengemudi Menyelamatkan Diri)
Menurut penuturan beberapa saksi, mobil tersebut melaju dari arah Medan tujuan Banda Aceh.
Setibanya di kawasan itu, ada satu sepeda motor menyeberang dari arah kiri sopir secara mendadak.
Demi menghindari tabrakan, sopi membanting setirnya, namun nahas mobil hilang kendali kemudian terbalik miriing ke pinggir jalan dan menabrak bagian depan dua unit kios dan satu tiang listrik.
Musibah tersebut mengejutkan warga setempat dan para pengguna jalan.
Beberapa bagian depan kios yang kena tabrak bagian depan minibus ini, mengalami kerusakan.
(Baca Juga: Video Detik-detik Honda Stream Terjun Bebas dari Parkiran Kantor Pemda KBB, Diduga Salah Injak Pedal Gas)
Akibat kejadian tersebut, sebagian barang kiriman berupa paket terjatuh ke luar.
Mobil terbalik miring dan kernet mengalami lebam dan luka ringan serta korban segera dilarikan ke IGD RSUD Bireuen, Aceh.
Sejumlah anggota Satlantas Polres Bireuen mengamankan lokasi kejadian dan mengatur arus lalu lintas.
Mobil yang mengalami rusak parah kemudian ditarik ke Mapolres Bireuen, sedangkan barang kiriman berupa paket dipindahkan ke angkutan lainnya.
Kasus tersebut ditangani oleh Satlantas Polres Bireuen.
Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul Satu L-300 Bawa Paket Kiriman Terbalik di Cureh Bireuen, Sempat Hantam Kios dan Tiang Listrik