GridOto.com – Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross adalah transporter Mitsubishi yang menggunakan sistem gerak roda depan (FWD).
Sistem FWD ini secara alami punya beberapa keuntungan seperti cenderung hemat bahan bakar, cost pro lebih rendah, hingga potensial lebih senyap.
GridOto pun sudah pernah membuktikannya dalam pengetesan lengkap Xpander dan Xpander Cross.
Tapi tetap saja ada beberapa netizen yang berkomentar dalam video di channel YouTube GridOto, mereka berharap seandainya Xpander menggunakan sistem gerak belakang (RWD) agar lebih tangguh.
Baca Juga: Video Tes Mitsubishi Xpander Cross. Ulasan Lengkap Si Xpander 'SUV'
Di sela-sela acara #AyoGasTerus Media Adventure 2020, Lombok (6-8/2) kami menanyakan hal ini ke Mitsubishi, apakah mungkin untuk mengubah atau mengeluarkan Xpander berpenggerak RWD, setidaknya untuk saat ini? Dan jawabannya: Tidak.
“Sampai sekarang kami masih yakin dengan sistem transfer tenaga Xpander dan Xpander Cross yang menggunakan penggerak roda depan,” ucap Ilham Iranda Syahputra, Head of Sales & Dealer Management Region 3 Department PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI).
Ia tidak menampik bahwa sistem RWD juga punya kelebihan, namun untuk Xpander, keuntungan-keuntungan sistem FWD yang lebih dibutuhkan.
Rifat Sungkar, Brand Ambassador PT MMKSI yang juga hadir di event itu turut menjelaskan, jika Xpander memakai sistem RWD, maka dimensi kabin akan mengecil karena akan ada komponen kopel dan gardan di bawah dek.
Baca Juga: Xpander Cross Bisa Memakan Pasar Xpander LMPV, Mitsubishi: Ini Biar Jadi Tanggungan Kami
Selain itu, semua komponen itu akan bergerak selama mobil melaju sehingga menghasilkan panas dan suara yang akan mengganggu kenyamanan.
Sehingga bisa dibilang, Mitsubishi yakin karakter konsumen Xpander dan Xpander Cross lebih membutuhkan kelebihan-kelebihan yang ada pada sistem FWD.
Baik Ilham maupun Rifat sepakat, bisa saja di masa depan Xpander beralih ke RWD jika pasar menuntut, tapi tidak sekarang.
Video ulasan lengkap Toyota Camry Hybrid: