Harga Motor Bekas Honda Vario 110, Keluaran 2014 Mulai Rp 6 Jutaan

Rudy Hansend - Senin, 27 Januari 2020 | 17:45 WIB

Honda Vario 110 (Rudy Hansend - )

 


GridOto.com- Honda Vario 110 sekarang sudah jadi motor antik di dealer resmi.

Karena, Astra Honda Motor (AHM) resmi stop produksi Honda Vario 110.

Honda ingin fokus ke Honda Vario yang lebih besar, yaitu Honda Vario 125 dan Honda Vario 150.

Apa kabarnya harga Honda Vario 110 bekas saat ini?

(Baca Juga: Keren! Cuma Butuh Lima Menit Untuk 'Sulap' SIM Rusak, Ini Caranya)

Dilihat dari website Honda Cengkareng Motor, harga Honda Vario 110 baru dibanderol mulai Rp 17.819.000 OTR Jakarta.

Meskipun sudah berhenti produksi, stok Honda Vario 110 masih ada di dealer resmi Honda ini.

Jika masih kemahalan untuk beli yang baru, sobat bisa lirik di dealer motor bekas.

Honda Vario 110 bekas masih banyak dicari konsumen.

(Baca Juga: Performa Hyundai Ioniq Electric Harusnya Menjanjikan, Begini Rasanya)

Hal ini dibenarkan oleh Agung Lesmana, pemilik dealer motor bekas Agung Motor.

"Kalau Honda Vario 110 masih lumayan peminatnya, tapi masih kalah sama Honda BeAT," buka Agung Lesmana saat dihubungi GridOto.com,Minggu (26/1/2020).

Agung juga bilang Honda Vario 110 bekas dibanderol relatif murah.

"Tergantung kondisi sih, untuk tahun 2014 kisaran Rp 6,5 juta - Rp 7 juta, surat-surat dijamin lengkap," sambung Agung yang punya dealer motor bekas di Jl.Serpong No 15 Tangerang Selatan.

Untuk lebih detail, berikut daftar harga motor bekas Honda Vario 110 mulai produksi 2014 sampai 2019. 

    Tipe     Tahun         Harga 
Vario 110  2014 Rp 6.500.000
Vario 110  2015 Rp 8.000.000
Vario 110  2016 Rp 10.000.000
Vario 110  2017 Rp 11.000.000
Vario 110  2018 Rp 12.000.000
Vario 110  2019 Rp 13.000.000

Harga motor bekas Honda Vario 110 di atas belum tentu sama dengan dealer motor bekas lainnya. Selain itu, harga motor bekas juga tergantung kondisinya.