GridOto.com - Royal Enfield Classic 500 yang punya desain klasik banget tentu menarik untuk dijadikan bahan custom.
Nah, menariknya Zife Design sudah merombak Classic 500 dan menyebutnya bergaya scrambler, padahal kalau dilihat-lihat unsur scramblernya cuma di setang.
Tapi masalah scrambler atau bukan, hal itu bukanlah masalah besar selama motor ini tetap bisa dikendarai dan dinikmati.
Rombakan Zife Design ini memang sengaja tak menyentuh bagian rangka dan suspensinya sama sekali.
(Baca Juga: Modifikasi Yamaha Scorpio Rasa Royal Enfield Classic, Mencolok Pakai Warna Army)
Semuanya masih sama seperti aslinya dan mereka hanya membuat tampilan Royal Enfield Classic ini lebih minimalis.
Seperti mengganti headlamp dan lampu sein yang diganti dengan ukuran yang lebih kecil.
Kemudian tangkinya juga tampak sudah dirombak karena bentuknya sekarang lebih melengkung.