GridOto.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyatakan niatnya untuk membeli kendaraan listrik sebagai armada operasional mereka.
Hal ini diungkapkan langsung oleh Budi Karya Sumadi, Menteri Perhubugan RI, di kawasan Soekarno Hatta, Tangerang.
"Kami belum menetapkan modelnya apa, saya memesan ada 100 mobil. Tapi pak Bahlil (Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal) sudah bersedia bersama-sama menjadi 110 unit," ucap Budi.
Ia menjelaskan, nantinya kendaraan listrik yang dipesan akan digunakan oleh Eselon I dan Eselon II Kemenhub.
(Baca Juga: Resmi! Hyundai IONIQ Sebagai Armada Baru Taksi Listrik Grab di Indonesia)
"Saya mengharapkan ada beberapa eselon I, eselon II menggunakan mobil ini. PLN sudah bersedia untuk menyediakan charger di banyak tempat," imbuhnya.
Budi berharap, langkah ini bisa menjadi pacuan bagi rakyat Indonesia, dalam penggunaan kendaraan listrik.
Ia pun mengharapkan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia bisa segera terbangun, sehingga masyarakat bisa menikmati kendaraan listrik.
"Saya pikir ini langkah yang bagus, ya nanti karena ini kendaraan dinas, mungkin kita mendapatkan insentif tax dari Kemenkeu," tutupnya.