GridOto.com - Tesla, sebagai mobil listrik terkenal mempunyai desain yang simpel namun futuristik.
Namun, bukan berarti Tesla Model S enggak bisa tampil agresif dengan tarikan garis yang tajam.
Seperti salah satu contohnya, Tesla Model S hasil garapan dari Larte Design.
Untuk proyek modifikasi satu ini Larte Bernama dengan sebutan Elizabeta.
(Baca Juga: Modifikasi Mobil Listrik Tesla Model 3 Pakai Roof Box dan Pelek Mencolok)
Larte memberikan sentuhan body kit dengan garis agresif di setiap sudutnya.
Mulai dari depan ada bumper dan gril baru yang dibuat makin agresif dengan lekukan garis yang tajam.
Gril simpel khas Tesla kini diubah dengan coakan yang lebih agresif dan sporti.
Splitter dengan garis merah juga makin mempertegas tampilan dengan Tesla Model S ini.
(Baca Juga: Brabus Coba Modif Mobil Listrik Tesla, Hasilnya Jadi Supersangar)
Bergeser ke bagian samping juga ada side skirts simpel dengan garis merah yang tegas.
Aksen garis merah juga terlihat mengitari pelek lebar dan membuatnya makin sporti.
Bagian buritan Tesla ini juga makin sporti, terlihat senada dengan fascia.
Bentuk bumper belakang baru ini juga dilengkapi dengan garis merah dan LED serta spoiler yang membuatnya makin seksi.