GridOto.com - Setelah beberapa waktu lalu menyatakan akan menggalang dana untuk korban kebakaran hutan di Australia, Casey Stoner akan melelang baju balapnya.
Baju balap yang dilelang ini adalah yang dipakainya memenangkan MotoGP Aragon 2010, gelaran perdana MotoGP Aragon.
MotoGP Aragon 2010 adalah kemenangan ke-21 dari 38 kemenangan dari 115 start Casey Stoner di MotoGP sebelum pensiun di 2012.
Itu juga jadi kemenangan pertama dari 3 kemenangan di musim terakhir Stoner bersama Ducati di 2010.
(Baca Juga: Keluhkan Proses Pemulihan, Marc Marquez Diragukan Tampil Pada Tes Sepang)
Lelang ini diumumkan juara dunia MotoGP dua kali itu lewat akun Instagram pribadinya.
Seluruh uang yang didapat dari lelang ini akan diberikan ke badan Australian Red Cross dan fans bisa ikut lelang sampai 18.00 Australian Eastern Daylight Time (AEDT) atau pukul 14.00 WIB di hari Jumat (24/1).
Sebelum Stoner, sudah ada beberapa pembalap terkenal yang juga ikut membantu kebakaran hutan Australia.
Ada pembalap MotoGP, Jack Miller, yang melelang helmnya.
Lalu ada Lewis Hamilton, juara F1 6 kali, yang menyumbangkan uang senilai Rp 7 miliar kepada para korban.
Juga pembalap F1 asal Australia, Daniel Ricciardo yang mengumpulkan dana lewat lelang baju balapnya.