GridOto.com- Pabrikan ban pensupport gelaran MotoGP, Michelin mengenalkan ban terbaru untuk musim 2020 ini.
Ban belakang didesain dengan konstruksi baru dipercaya akan meningkatkan performa pembalap.
Piero Taramasso, Two-Wheel Manager Michelin mengungkapkan perubahan konstruksi pada ban belakang ini pertama kali sejak 2 tahun terakhir.
"Setelah melalui rangkaian tes yang ketat, kami perkenalkan ban terbaru ini," ungkap Piero.
(Baca Juga: Segini Gaji Orang-orang yang Bekerja dalam Tim MotoGP)
Ban baru ini menurut Piero akan meningkatkan stabilitas pembalap dan motor dan dengan sendirinya akan memangkas waktu saat balapan berlangsung.
Ban terbaru ini sebelumnya telah diuji pada rangkaia tes di Brno dan Misano.
Konstruksi ban baru ini disandingkan dengan compound ban yang didesain sesuai dengan karakter sirkuit.
Piero juga menyebutkan Michelin telah menginformasikan perubahan ini kepada Dorna dan IRTA.
Rencananya ban baru ini akan dicoba pada saat uji pramusim yang akan dilakukan di Sepang, Malaysia dan Losail, Qatar pada Februari mendatang.
Ban ini akan digunakan pada debut pertaman MotoGP 2020 yang berlangsung di Qatar pada 8 Maret mendatang.
"Kami tak sabar menunggu hasil dari perubahan ini," tutup Piero.