Terungkap, Ini Celah Masuknya Air di Lampu Depan Mobil Terendam Banjir

Ryan Fasha - Rabu, 8 Januari 2020 | 09:00 WIB

Air masuk ke lampu depan mobil (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Salah satu penyakit yang diderita mobil terendam banjir adalah air yang masuk ke lampu depan.

Lampu depan mobil terendam banjir akan menyebabkan masalah pada bagian elektrikal bila tidak ditangani dengan baik.

Walau sekilas lampu depan mobil tertutup rapat, namun sebenarnya air sangat mudah masuk ke dalam saat mobil terendam banjir.

Celah yang membuat air saat mobil terendam banjir itu bersumber dari beberapa celah.

Hal ini dijelaskan oleh Supriyanto pemilik bengkel Rizki Auto yang menyebutkan bahwa air bisa masuk dari celah lubang hawa lampu dan dari soket lampu.

ryan/gridoto.com
Kondisi lampu depan yang masuk air dan lumpur setelah terendam banjir

(Baca Juga: Lampu Depan Mobil Masuk Air Saat Banjir, Begini Cara Memperbaikinya)

"Lampu mobil yang terendam air itu bisa masuk dari dua celah utama yakni hawa lampu dan bagian soket lampu," ucap Supri yang juga jago memperbaiki transmisi matik.

"Setiap lampu itu terdapat lubang hawa untuk membuang hawa panas di dalam reflektor lampu dan sebagai jalur sirkulasi udara," tambahnya.

Lubang hawa lampu ini akan mudah sekali disusupi oleh air saat mobil mulai terendam banjir.

Selain itu, soket lampu depan yang pasti memiliki ruang yang tidak tertutup rapat.

Celah ruang ini sangat mungkin dimasuki oleh air.

ryan/gridoto.com
kotoran lumpur pada lampu depan harus dibersihkan segera

(Baca Juga: Begini Cara Pertolongan Pertama Pada ECU Mobil Terendam Banjir)

"Terutama pada lampu yang belum mengadopsi teknologi LED alias masih pakai bohlam biasa," bebernya.

Soket lampu saat terendam maka air juga akan merendam lampu depan.

Langkah yang harus dilakukan yakni membongkar reflektor lampu depan dengan mika lampu.

Setelah itu bersihkan keseluruhan dan dikeringkan.