Demi Nostalgia, BMW R100RT Dicustom Menjadi Cafe Racer Menawan

Fedrick Wahyu - Selasa, 31 Desember 2019 | 22:05 WIB

BMW R100RT cafe racer (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Nostalgia terkadang bisa menjadi motivasi yang kuat, seperti yang dialami Joe Loss dengan BMW R100RT berikut ini.

Di saat remaja, Joe begitu terpesona dengan BMW R60/5 tahun 1972 yang dibawa oleh kakaknya dan sebuah takdir membuat BMW R100RT 1981 datang ke bengkelnya.

Dengan niat bernostalgia, Joe menghidupkan kembali motor yang sudah rusak parah itu.

Joe Loss/return of the cafe racers
Subframe menjadi bagian pertama yang dirombak

Setelah menyelesaikan semua berkas-berkas agar motor ini legal kembali di jalanan, pekerjaan pun di mulai.

(Baca Juga: Simpel nan Elegan, BMW R100RT Ganti Tampang Jadi Lebih Gagah)

BMW R100 ini langsung dipreteli hingga menyisakan rangka, lalu dibuatkan subframe baru dari pipa besi.

Mounting shock belakang pun ikut dipindah ke bagian rangka utama dan menggunakan shock Hagon super panjang.

Joe Loss/return of the cafe racers
Jok dan seat pan kustom

Di atas subframe baru tersebut terpasang jok single berlapis kulit hitam dengan jahitan biru dan silver yang menumpang pada seat pan custom.