GridOto.com - Pada malam Tahun Baru 2020 Polres Bogor akan tutup jalur kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat.
Hal tersebut sebagai langkah antisipasi macetnya jalur puncak ketika malam pergantian tahun.
Melansir Kompas.com, Kasatlantas Polres Bogor, AKP M. Fadli Amri mengatakan pada malam Tahun Baru 2020 jalur Puncak akan diberlakukan Car Free Night.
"Bagi yang akan ke jalur Puncak diharapkan agar menyesuaikan waktunya," ujar Fadli, ketika dihubungi Kompas.com, belum lama ini.
(Baca Juga: Siap-Siap! Ini Tanggal Prediksi Puncak Arus Mudik Natal dan Tahun Baru 2020)
Waktu penutupan jalur dimulai pukul 18.00 WIB pada 31 Desember 2019.
Nantinya jalur akan dibuka kembali keesokan harinya pada pukul 06.00 WIB, 1 Januari 2020.
Bagi yang hendak menuju Cianjur dari arah Cibubur selain melalui jalur Puncak ada opsi lain sebagai solusi.
Pengguna jalan bisa melewati daerah Jonggol melalui Cibubur-Cielungsi-Jonggol-Cariu- Cikalong-Cianjur.
(Baca Juga: Jalan Tol Layang Jakarta-Cikampek Siap Diresmikan dan Dioperasikan Pekan Ini, Gratis Hingga Libur Tahun Baru 2020!)
Jarak yang harus dilalui sekitar 86 Km dengan waktu tempuh sekitar 2 jam 45 menit.
Sedangkan yang dari arah Ciawi menuju Cianjur bisa mengambil rute melalui Sukabumi.
Dengan jarak 88 Km dan waktu tempuh sekitar 3 jam 41 menit, pengguna bisa mengambil rute Ciawi-Cicurug-Cibadak-Kota Sukabumi-Cianjur.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Malam Tahun Baru Polisi Berlakukan Car Free Night di Jalur Puncak"