Zontes 310X-1 Memiliki Wajah Padat, Tak Mau Kalah Sama Motor Jepang

Dia Saputra - Selasa, 3 Desember 2019 | 16:26 WIB

Wujud dari Zontes 310X-1 yang memikat mata pengunjung saat gelaran Thailand International Motor EXPO 2019. (Dia Saputra - )

GridOto.com - Mocin alias motor buatan China ini boleh juga dengan tampilan yang gagah dan fitur cukup lengkap, tak mau kalah sama motor Jepang.

Mereknya, Zontes pabrikan asal Provinsi Guangdong, China luncurkan tipe sport touring tipe terbaru yang bernama, Zontes 310X-1.

Zontes 310X-1 hadir dengan dua versi, pertama ada ZT310X-1 dan kedua ada X310-1.

Jika dilihat dari bagian depan, wajah keduanya tidak beda jauh serta terlihat padat dan cukup gagah nih motor.

(Baca Juga: Motor China Berani Tantang Honda CB500X, Tenaganya Bersaing Tuh)

Dilansir dari 2banh.vn, motor sport touring ini mampu memikat mata pengunjung saat gelaran Thailand International Motor EXPO 2019 yang digelar pada 29 November sampai 10 Desember 2019.

Zontes 310X-1 dibekali dengan mesin berkapasitas 312 cc, yang menghasilkan tenaga sebesar 34,8 dk dan torsi 30 Nm.

Motor ini dilengkapi dengan winshield yang bisa disetel atau disesuaikan posisinya sob.

(Baca Juga: Kaget! Ada Motor China Model Baru Serasa Truk Tronton)

2ban.vn
Wujud dari Zontes 310X-1 yang memikat mata pengunjung saat gelaran Thailand International Motor EXPO 2019.
Untuk suspensi depan yang digunakan adalah tipe upside down 37 mm dan dibekali juga pelek alumunium, serta sudah gunakan teknologi ABS pada pengeremannya.

Sistem penerangan yang digunakan sudah LED semua sob.

Untuk knalpotnya terletak di sisi kanan, yang terbuat dari bahan-bahan dengan fleksibilitas tinggi.

(Baca Juga: Custom Yahud! Besi Rongsok Motor China Disulap Jadi Chopper Bobber Mantap Jiwa)

Kabarnya knalpot Zontes 310X-1 ketika terkena benturan saat terjatuh akan mudah untuk diperbaiki sob.

Sayangnya spesifikasi detail dari motor ini belum tersebar sob, baru sedikit informasi yang bisa kita dapat dari Zontes 310X-1.

Berbicara tentang harga, ZT310X-1 dibandrol 148.600 baht atau setara Rp 68,8 jutaan (kurs 1 Baht = Rp 463,64) dan X310-1 dengan harga 170.600 Baht atau setara Rp 79 jutaan.