GridOto.com - Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, berhasil menutup F1 2019 dengan kemenangan di GP F1 Abu Dhabi (1/12).
Selain kemenangan, Lewis Hamilton berhasil mencatatkan fastest lap yang artinya membawa pulang total 26 poin.
Tambahan 26 poin membuat Hamilton total mengoleksi 413 poin.
Ini adalah jadi kesekian kalinya Lewis Hamilton unggul cukup jauh dibanding pesaingnya di F1 selama beberapa musim terakhir.
(Baca Juga: Dugaan Curang Masalah Bensin Jelang F1 Abu Dhabi, Charles Leclerc Akan Diinvestigasi)
Sang rekan, Valtteri Bottas, bertengger di posisi ke-2 klasemen akhir F1 2019 dengan 326 poin.
Sementara itu, pembalap Red Bull, Max Verstappen, yang finis kedua juga berhasil mengamankan posisi ke-3 klasemen akhir dengan 278 poin.
Max Verstappen berhasil lolos dari kejaran pembalap Ferrari, Charles Leclerc.
Leclerc yang finis ke-3 tidak cukup mengejar Verstappen dan harus mengakhiri musim F1 2019 di posisi ke-4 dengan 264 poin.
Juara dunia 4 kali, Sebastian Vettel, hanya mengakhiri musim di posisi ke-5 klasemen akhir F1 2019.
Berikut klasemen akhir F1 2019