GridOto.com - Luasnya wilayah, serta belum meratanya pembangunan infrastruktur di Kalimantan membuat dealer mobil kesulitan untuk menjangkau konsumen di daerah pedalaman.
Jarak antar-kota yang berjauhan juga menjadi tantangan tersendiri bagi dealer untuk melayani konsumen.
Atas dasar tersebut, Auto2000 memiliki inovasi bernama Toyota Servis Point.
"Kami berinovasi mendirikan servis point untuk menjangkau wilayah yang jauh dari cabang," ucap Jainuri, Branch Head Auto2000 Sudirman Balikpapan.
(Baca Juga: Penjualan Auto2000 Balikpapan Terdongkrak, Dapat Berkah Penunjukan Ibu Kota Negara Baru)
Toyota Servis Point ini menurut Jainuri adalah salah satu yang khas dari Auto2000 di Kalimantan.
"Kalau di Pulau Jawa mungkin Toyota Servis Point tidak sebanyak ini karena dealer masih bisa dijangkau," ucapnya.
Tapi kalau di Kalimantan, demi kepuasan konsumen kami tidak menunggu pelanggan datang ke kami, tapi kami yang datang ke mereka," sambungnya.
Di Kalimantan sendiri terdapat 8 cabang Auto2000 yang berlokasi di Balikpapan Sudirman, Balikpapan MT Haryono, Samarinda, Bontang, Sangatta, Tenggarong, Banjarmasin dan Pontianak.
(Baca Juga: Auto2000 Umbar Promo, Beli Mobil Toyota Bisa Dapat Bonus Alphard dan C-HR Hybrid!)
Dari 8 cabang tersebut, terdapat 10 servis point yang tersebar di sejumlah wilayah.
Misalnya saja dealer Balikpapan Sudirman yang memiliki servis point di Grogot, Kabupaten Paser, jaraknya kurang lebih 173 km dari Balikpapan.
Lalu, ada Auto2000 Samarinda yang memiliki dua servis point, yaitu di Berau dan Melak.
Servis point di Berau menjadi servis point dengan jarak terjauh dari cabangnya, yaitu berjarak 448 km.
"Kami harus melayani konsumen di lokasi-lokasi tersebut. Di sana kami melayani servis, penjualan, dan body painting," jelas Jainuri.