GridOto.com - Motor sport buatan merek asal Jepang, Kawasaki Ninja ZX-14R dikabarkan akan berhenti dijual setelah 2020 mendatang.
Informasi tersebut sudah tersebar di beberapa media luar, seperti 2banh.vn, Rideapart.com, Visordown.com dan motorcyclenews.com.
Ninja ZX-14R diluncurkan pertama kali pada 2006 lalu yang memiliki dua rival, yaitu Honda CBR1100XX Super Blackbird dan Suzuki Hayabusa.
Dilansir dari 2banh.vn, ZX-14R mulai dihapuskan karena Kawasaki memiliki model baru yang sudah diluncurkan dengan tampilan lebih modern dan garang, Ninja H2 SX SE.
(Baca Juga: Intip Spesifikasi Kawasaki W800 Terbaru, Beda Dengan W800 Cafe?)
Selain itu, motor sport ini dinilai tidak bisa mengejar standar emisi Euro 5 yang akan diterapkan dalam waktu dekat, jika tidak di update kembali komponen mesinnya.
Ninja ZX-14R hadir dengan kapasitas mesin raksasa, 1.441 cc, dipadukan gearbox 6 percepatan yang mampu menghasilkan tenaga 200 dk dan 158,2 Nm.
Dengan bekal mesin raksasa dan bodi yang gambot, motor ini memiliki bobot 269 kg.
(Baca Juga: Kawasaki Resmi Merilis W800 Terbaru di Indonesia, Ini Wujudnya)