GridOto.com - Ketika dipakai berkendara di musim hujan, eksterior mobil pada bagian permukaan cat akan mudah kotor.
Terutama bagi Anda pemilik mobil warna cat putih, kotoran yang menempel saat berkendara di musim hujan terlihat lebih kontras.
Kondisi ini membuat pemilik mobil warna cat putih perlu melakukan perawatan ekstra saat musim hujan.
"Karena warna cat putih itu terang, risiko timbul yellowing atau menguning juga semakin besar dan sangat terlihat," tegas Stefanus Yoga, pemilik workshop detailing Detailworks Motospa kepada GridOto.com.
Kotoran dan air hujan yang sifatnya asam kalau dibiarkan dalam waktu lama akan mengering di permukaan cat dan bereaksi terhadap lapisan clear coat.
(Baca Juga: Mika Lampu Mobil Dipoles Lebih dari Satu Kali, Boleh Gak Sih?)
Reaksi inilah yang menimbulkan bercak jamur menyerap di lapisan clear coat dan membuat warna cat putih terlihat kusam atau menguning.
"Setidaknya setelah kena hujan, pemilik mobil wajib cuci mobil dan lap hingga kering agar tidak ada kotoran atau air hujan yang menempel," ujar Yoga.
Pemilik mobil juga bisa melapisi permukaan cat mobil putih dengan waxing atau coating untuk proteksi tambahan.
"Karena sifatnya hanya proteksi tambahan, kalau tidak rutin dibersihkan bercak jamur akan tetap muncul meskipun tidak kena langsung warna cat aslinya," tutup Yoga.