GridOto.com - Modifikasi enggak melulu harus mencolok, apalagi untuk Big SUV yang diaplikasi penggunaan harian seperti Toyota Fortuner ini.
Tidak pakai ganti pelek dan pasok part ekstrem di bodi tentu bikin mata orang awam bisa tertipu. Padahal sudah pakai body kit yang terbilah 'Wah'.
Fortuner Indonesia dipasangi body kit Fortuner
TRD Thailand
"Total sudah gue ganti pakai body kit asli TRD Thailand," tegas Hendrik, pemilik mobil sekaligus bos Deee Garage by UFO Motorsport. Bos rumah modifikasi yang bermarkas di Jl. Panjang Arteri, Kelapa Dua, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, ini benar-benar memasang total body kit Fortuner TRD Thailand.
Body kit Fortuner TRD Thailand, bagian depan diubah dari grill, bumper, dan add-on
"Uniknya Toyota menurut gue ya, versi TRD di sini dengan di Thailand itu beda. Dan buat gue yang versi Thailand ini jauh lebih bagus," tukasnya. Part yang terpasang meliputi full bumper depan-belakang, add-on body kit depan-belakang, side skirts dan foot step, serta gril depan.
Grill TRD plus emblem Fortuner
Mari kita bahas satu-persatu, dimulai dari grill dan body kit depan. Bagian ini terkesan punya nilai eksklusif terutama dari gril yang dikemas berwarna hitam glossy sehingga membuat jauh lebih mewah dan elegan.
Lekuk cukup tegas namun masih dinamis
"Malah gue sampai ke emblem dan tulisan Fortuner juga dari versi TRD Thailand," jelas Hendrik lagi.
Foot step supaya lebih mudah masuk ke kabin
Penampilan bumper dan add-on depan TRD ini punya kesan cukup tegas tanpa menonjolkan sisi agresif sehingga ada rasa elegan yang ditinggalkan, terutama pada lekuk add-on.
Buritan dari body kit Toyota Fortuner versi TRD Thailand
Bergeser ke samping ada juga side skirts yang dikombinasi foot step, mempertimbangkan hal fungsional agar lebih mudah masuk ke kabin Fortuner.
Buritan tegas dan menyisipkan kesan elegan serta modern
Lalu ke buritan, desain selaras dengan tampilan bumper plus add-on depan, ditambah adanya DRL dan lampu senja membuat kesan modern lebih terasa.
Sektor lain yang enggak kalah kece yakni cover spion yang sudah diganti menggunakan carbon TRD. Begitu pula carbon TRD pada 4 handle pintu (depan dan belakang) demi menyisipkan kesan sporty.
Handel pintu versi TRD Thailand
"Ini list juga sengaja gue hitamin semua, biasa lah ini pakai plasti dip," pungkas Hendrik.