Honda 'Blue Bird' Jazz Street Racing Anak Kuliahan, Kok Keren Gini?

Aditya Pradifta - Senin, 21 Oktober 2019 | 15:14 WIB

Honda Jazz Bluebird street racing punya anak kuliahan (Aditya Pradifta - )

GridOto.com - Honda Jazz GK5 milik Bryan ini punya julukan kocak dari teman-teman setongkrongan.

Lantaran warna bodinya, Jazz ini dilabeli 'Blue Bird'. Yups nama yang identik sebagai perusahaan taksi ternama di Indonesia.

Aditya Pradifta
Honda Jazz biru nyamar jadi taxi
"Jadi waktu morning run ke PIK (Pantai Indah Kapuk) tuh kan ada parkiran taxi Blue Bird kosong, yaudah aja iseng aku taruh di situ hahaha...," gelak Bryan membuka percakapan.

"Tapi ya abis itu disuruh pindah enggak lama," sambungnya.

Julukan pada Honda Jazz ini pun muncul bukan sekadar cerita di baliknya, dari segi modifikasi pun turut andil.

Aditya Pradifta
Dibungkus wrapping sticker biru Jazz GK5 dibilang Bluebird
"Dibungkus, wrapping sticker ini semua full. Pakainya Oracal," tukas Bryan yang masih duduk di bangku kuliah.

Kode warna Oracal yang digunakan Bryan pada Jazz miliknya yakni 651 dengan nama warna Light Blue.

Aditya Pradifta
Kap mesin pakai carbon custom
Aura racing-nya muncul dengan pemasangan aksen carbon unik kotak-kotak pada kap mesin.

"Ada yang bilang bukan carbon, padahal ini carbon custom beneran. Motifnya memang gak umum sih yang kotak-kotak gini jadi banyak yang bilang gitu," jelasnya lagi.

Aditya Pradifta
Custom lips depan Spoon
Ubahan ditutup dengan sentuhan agresif dari custom lips depan, "Model desainnya dari Spoon memang tapi ini custom, biasa lah anak kuliah hehehe...," tandas Bryan.

Data modifikasi

Eksterior
- Wrap Oracal 651 Light Blue
- Carbon hood custom
- Custom lips Spoon