Selain Motor, Harley-Davidson Pernah Buat Mesin Pemotong Rumput Sampai Mesin Jet!

Naufal Nur Aziz Effendi - Senin, 21 Oktober 2019 | 19:49 WIB

Kendaraan Forecar buatan Harley-Davidson (Naufal Nur Aziz Effendi - )

GridOto.com - Selama beberapa dekade, Harley-Davidson menjadi salah satu industri roda dua terbesar yang pernah ada.

Produk yang terkenal dengan motor ber-cc besar tersebut memantapkan dirinya sebagai yang terdepan dalam industri manufaktur roda dua.

Tapi siapa sangka, di era 1913 sampai 1981,Harley-Davidson pernah mencoba membuan mesin selain motor.

(Baca Juga: Istimewa... Harley-Davidson Bagger Performance, Punya Rem Ala Pesawat)

Didirikan di tahun 1903, Harley-Davidson rupanya pernah mencoba membuat mesin untuk alat transportasi komersial sampai perangkat mliter, daripada penasaran, simak nih 5 mesin lain yang pernah diproduksi Harley-Davidson selain motor.

Pada tahun 1913 hingga 1915, Harley-Davidson pernah membuat kendaraan untuk pengiriman komersial yang dinamakan Forecar.

Autoevolution
Kendaraan Forecar buatan Harley-Davidson

Forecar menggunakan mesin dua silinder yang menggerakkan roda belakang menggunkan rantai.

Kendaraan ini berjenis kendaraan roda tiga, dengan dua roda di depan yang dijadikan tumpuan kotak pengiriman.

Kendaraan ini mampu membawa beban seberat 272 kg yang biasanya berupa surat ataupun barang belanjaan.

(Baca Juga: LiveWire, Motor Listrik Buatan Harley-Davidson Harus Dihentikan Sementara)

Mesin kedua yang pernah dibuat Harley-Davidson adalah mesin pemotong rumput.

Mesin pemotong rumput ini adalah kolaborasi antara Worthington, yang ditenagai mesin dari Harley-Davidson.

Autoevolution
Pemotong rumput Worthington

Dibuat mulai tahun 1929, namun kolaborasi ini bangkrut saat memasuki era 'Great Depression' pada tahun 1930-an.

Awal tahun 1960-an, Harley-Davidson membeli Tomahawk Boats karena membutuhkan pengetahuan untuk pembuatan fiberglass.

Autoevolution
Kapal Tomahawk Boats

Dalam kurun waktu tersebut juga, Harley-Davidson pernah membuat kapal, namun hanya dalam waktu singkat, bisnis tidak bertahan lama.

Pada 1969, Harley-Davidson membuat kendaraan roda tiga yang dinamakan Utilicar untuk kendaraan operasional di pabrik.

Autoevolution
Penampakan Utilicar

Utilicar memiliki pilihan dua mesin, elektrik dan bensin, serta bisa digunakan di dalam bangunan pabrik maupun di luar pabrik.

Nah yang terkahir serta yang paling menarik, rupanya Harley-Davidson pernah membuat mesin jet!

Tapi bukan mesin jet besar seperti yang dipakai pada pesawat terbang, melainkan mesin jet kecil untuk menerbangkan drone kecil militer Amerika Serikat.

Autoevolution
Mesin jet kecil buatan Harley-Davidson

Drone tersebut digunakan untuk simulasi penembakan rudal balistik antar benua dan umumnya ditembak jatuh oleh pesawat tempur dalam latihan.

Mesin jet ini dibuat dari tahun 1969 sampai 1981.