Simak Nih Deretan Helm Yang Pernah Dipakai Presiden Jokowi Kala Riding, Ada Yang Cuma Dibawah Rp 500 Ribuan

Naufal Nur Aziz Effendi - Minggu, 20 Oktober 2019 | 21:32 WIB

Presiden Joko Widodo bersama motor choppernya (Naufal Nur Aziz Effendi - )

GridOto.com - Presiden Joko Widodo kembali dilantik menjadi Presiden RI pada Minggu (20/9/2019).

Presiden Joko Widodo banyak dikenal dengan blusukan dan aksinya naik motor untuk mengunjungi warga masyarakat.

Motor yang pernah ditunggangi Pak Jokowi pun bermacam-macam, mulai dari motor trail sampai chopper.

(Baca Juga: Ini Motor-motor yang Pernah Digunakan Presiden Joko Widodo, Dari Motor Listrik, Chopper, Sampai Trail!)

Nah, selain motor pastinya juga banyak jenis helm yang diapakai Pak Jokowi waktu riding.

Daripada penasaran helm apa saja yang pernah diapakai beliau, langsung simak aja nih sob!

1. Airoh TRR-S Wintage

Facebook Info Seputar Presiden & Airoh
Ini helm yang dipakai Presiden Joko Widodo

Pak jokowi ternyata pernah punya helm khusus trial bike lho.

Helm yang dipakai oleh rider trial bike adalah open face tanpa visor dan memiliki pet pendek sekali.

Merek yang dipakai adalah Airoh TRR-S Wintage.

Spesifikasinya, helm ini terbuat dari material HPC (high performance composite).

Beratnya cuma 850 gram, enggak bikin pegal leher dan kepala.

2. NHK Road Fighter

Kompas
Presiden Jokowi naik motor trail dengan helm NHK Road Fifhter

Lalu ada helm yang digunakan Pak Jokowi saat berkunjung ke Papua menggunakan Kawasaki KLX150BF.

Helm yang digunakan pak Jokowi saat itu adalah merek buatan dalam negeri yakni NHK.

Tipe yang digunakan adalah Predator hoogen atau nama lainnya Road fighter dan dijual di bawah Rp 500 ribu.

3. Elders Bantam

Kompas.com/Ihsanuddin
Presiden Joko Widodo mengendarai motor choppernya dengan helm Elders Bantam

Untuk helm yang ketiga ini ada yang berbeda dibanding sebelumnya.

Pak Jokowi menggunakan helm yang mengikuti gaya klasik 1960-an selaras dengan motor chopper-nya.

Enggak hanya polos terdapat bendera merah putih yang digambar di helm tersebut dan dibuat oleh Opi Khalos.

Untuk kemanan helm tersebut terbuat dari fiber dan menggunakan sistem pengunci double D ring.

Helm tersebut bisa dibeli dengan harga kurang lebih Rp 1,5 juta.

4. Nolan N104

Tribun Style
Presiden Jokowi menggunakan helm Nolan N104

Untuk yang terakhir ini merupakan helm yang digunakan Pak jokowi yang pernah heboh saat pembukaan Asian Games 2018 silam.

Helm yang biasa digunakan oleh paspampres ini punya beberapa kelebihan.

Selain itu, ada Vision Protection System (VPS) sebagai pelindung dari sinar matahari.

Lensa VPS anti gores dan tahan kabut juga menjadi keunggulan helm ini.

(Baca Juga: Deretan Moge di Road Safety Policing, Ada yang Buat Kawal Presiden Jokowi)

Dilengkapi pula dengan ventilasi airbooster di tiga bagian dan bantalan pipi yang nyaman bagi penggunanya.

Helm produksi Italia ini dibanderol dengan harga Rp 3,7 juta hingga Rp 5,1 juta.

Nah, itu dia beberapa helm yang pernah digunakan Pak Jokowi saat mengendarai motor sob.