GridOto.com - PT Honda Prospect Motor (HPM) pertama kali meluncurkan Honda Jazz generasi ketiga di 2014 lalu, dari hasil pengembangan beberapa varian sebelumnya.
Honda Jazz telah mendapatkan pembaruan yang cukup signifikan, baik dari sisi interior maupun eksteriornya.
Hal tersebut sebagai salah satu upaya dari pihak Honda, agar hatchback andalan mereka dapat memenuhi kebutuhan pasar yang semakin berkembang.
Disematkan mesin 1.500 cc SOHC silinder segaris, 16 katup i-VTEC + DBW PGM-FI yang mampu menghadirkan performa yang impresif dan bertenaga.
(Baca Juga: Honda Jazz Anyar Debut Bulan Depan, Versi lamanya Tetap Kece Bergaya Racing)
Tenaga yang dikeluarkan Honda Jazz sebesar 120 dk di 6.600 rpm dan torsi maksimal 145 Nm di 4.800 rpm.
Salah satu pembaruan yang terlihat pada eksterior Honda Jazz tipe RS adalah desain bumper baru bergaris tegas, yang telah dilengkapi Air Intake pada bumper depan yang berukuran lebih besar.
Bumper baru tersebut membuat mobil ini tampil lebih agresif dan terkesan lebih sporti.
Sementara salah satu pembaruan pada bagian interiornya adalah panel AC yang telah diganti dengan panel digital, serta dilengkapi dengan fitur Smart Touch Auto.