Ramai Lelang Subaru, Kece Juga Nih Kalau BRZ Dimodif Simpel Seperti ini

Hikmawan M Firdaus - Jumat, 4 Oktober 2019 | 08:40 WIB

Modifikasi Subaru BRZ dengan tampilan sporti (Hikmawan M Firdaus - )

GridOto.com - Akhir-akhir ini ramai diberitakan Bea dan Cukai lelang unit Subaru dengan harga murah.

Salah satu yang ikut dilelang adalah Subaru BRZ atau saudara kembar Toyota 86.

Nah kalau sobat GridOto.com mau langsung modif, kece juga nih kalau diubah simpel seperti yang satu ini.

Dari sisi eksterior, tampilannya terlihat jadi lebih clean namun kental aroma sporty.

(Baca Juga: Nah Loh! Kemenhub Pertanyakan Bea Cukai Soal Surat-Surat Lelang Subaru)

Kuncinya ada di penggunaan body kit dan ubahan pada kelir yang membungkusnya.

stancenation.com
Tampilan belakang modifikasi Subaru BRZ dengan tampilan sporti

Mulai dari sisi kelir, Subaru BRZ ini dibungkus dengan warna yang disebut World Rally Blue.

Body kit serat karbon dari APR mulai dari depan ada bumper spoiler, side skirts, dan ubahan bumper belakang custom.

Bagian depan juga mendapat bantuan dari mounting Vortech yang membuatnya lebih kece.

(Baca Juga: Bea Cukai Egois Di Lelang Subaru, Pembeli Rentan Dirugikan)

Bukan cuma bodi, ubahan kaki-kaki Subaru ini juga membuatnya tampil lebih merunduk.

stancenation.com
Pelek juga ikut diganti

Subaru BRZ satu ini dibuat hampir nyium tanah dengan menggunakan suspensi udara Air Lift.

Untuk management-nya dibantu dari AccuAir dan iLevel system terbaru mereka yang bisa dioprasikan lewat iPhone.

(Baca Juga: Jalan Terjal Lelang Subaru Bea Cukai. Cek Kelengkapan Surat-surat, Jangan Sampai Mobil Hanya Jadi Pajangan!)

Pelek juga ikut mendukung tampilannya, yang satu ini pakai SSR SP1 ukuran 19 inci dengan lebar depan 9 inci dan belakang 10 inci. Mantapkan?