GridOto.com - Husqvarna FE 501 bergaya ala motor rally berikut ini merupakan hasil garapan Mark Johnston dari Johnston Moto.
FE 501 sendiri sebenarnya merupakan motor enduro atau trail yang mungkin lebih cocok untuk balapan sirkuit.
Mark mulai dengan mengupgrade suspensinya dengan kombo WP Suspension yaitu Cone Valve fork dan Trax rear shock.
Kemudian pelek bawaannya dibalut dengan ban Michelin Desert Race dengan Michelin BIB mousse.
(Baca Juga: Yamaha XSR700 Rela Jadi Motor Off-Road Demi Mengenang XT500 Rally)
Untuk tangki bensin, motor ini mengandalkan tangki Acerbis 15 liter di depan dan tangki Rebel X 5 liter di belakang.
Ubahan berikutnya ada pada sektor depan yang berisi peralatan navigasi khas motor rally.
Mark memasang Highway Dirt Bikes Rallye Lite yang dibelakangnya terpasang roadbook Migtec, Garmin Etrex GPS serta trip meter dari RNS.
Sementara untuk penerangan, mengandalkan sepasang headlamp LED dari Baja Designs yang super terang.
(Baca Juga: Ducati Hypermotard ala Rally Dakar, Tampangnya Jadi Jadul Begitu)
Berikutnya, Husqvarna FE 501 ini juga diberi skid plate sekaligus tool box agar mesin aman dan tentunya bisa membawa toolkit.
Untuk menyempurnakan motornya, Mark memasang hand guard Cycra, pelindung leher knalpot Carbonteck serta footstep IMS.
Selain itu, jok juga mendapat tambahan busa sehingga bagian belakang lebih lebar dan memberikan kenyamanan lebih saat di pakai.
Husqvarna FE 501 milik Mark Johnston ini pun siap untuk mengikuti balap rally yang super berat.