Ini Bagian Panel Instrumen Digital Motor yang Rawan Kena Sunburn

Isal - Kamis, 3 Oktober 2019 | 10:40 WIB

Panel instrumen digital alias speedometer Honda CS1 mengalami sunburn (Isal - )

GridOto.com - Speedometer atau panel instrumen digital motor mulai buram bahkan enggak kelihatan ?

Bisa jadi itu gejala speedometer atau panel instrumen digital mengalami sunburn.

Lantas bagian dari speedometer atau panel instrument digital apa sih yang bisa kena sunburn ?

"Sunburn adalah kerusakan salah satu lapisan dalam Liquid Crystal Display (LCD), tepatnya filter polarizer," buka Angga Setiawan, owner bengkel spesialis Honda CS1, RSB Motor kepada GridOto.com.

(Baca Juga: Cocok Buat Balap, Cuma Segini Bobot Pelek Aluminium Untuk Sport 250 Cc)

Sunburn sering sekali ditemui di panel instrumen digital milik Honda CS1.

Oya, lapisan filter polarizer berperan penting dalam speedometer atau panel instrumen digital motor.

Farhan
Sunburn pada instrumen panel Honda CS1

"Fungsi lapisan polarizer supaya lapisan kaca dan liquid crystal yang berupa data bar penunjuk bensin dan angka bisa terlihat oleh mata bikers," kata Angga Baday, panggilan akrabnya.

Nah, kebayangkan kalau filter polarizer rusak karena sering terpapar panas matahari ?

(Baca Juga: Jangan Asal Pakai, Biar Mirip Ternyata Gemuk CVT Punya Fungsi Berbeda!)

"Ya kalau filter polarizer rusak, speedometer dan panel instrumen lainnya yang berbentuk LCD enggak bisa kebaca," jelas Angga.

"Kalau masih belum parah biasanya buram, tapi kalau sudah parah bisa enggak kelihatan," tambahnya.

Isal/GridOto.com
Speedometer NVL yang mengalami sunburn

Menurut Angga, posisi parkir motor yang membuat sunburn cepat menyerang panel instrumen atau speedometer digital.

"Biasanya sering parkir langsung kena terik matahari akan lebih cepat kena sunburn, enggak sampai 5 tahun sudah kena," pungkas pria yang ngebengkel di jalan Ujung Harapan No.2, Babelan, Bekasi, Jawa Barat ini.

(Baca Juga: Berapa Besar Kandungan Ethylene Glycol di Coolant Prestone ?)