Hasil Superpole WSBK Prancis: Jonathan Rea Pole Position, Alvaro Bautista Posisi 14

Nur Pramudito - Sabtu, 28 September 2019 | 17:47 WIB

Jonathan Rea berhasil meraih pole position, sementara Alvaro Bautista bakal start dari baris kelima, berikut hasil Superpole WSBK Prancis 2019 (Nur Pramudito - )

GridOto.com - Sesi Superpole WSBK Prancis sempat ditunda karena hujan turun dan kondisi sirkuit Magny-Cours dinilai tidak aman, Sabtu (28/9/2019).

Setelah lintasan dinyatakan aman untuk pembalap, sesi Superpole WSBK Prancis pun kembali dilanjutkan.

Pada sesi Superpole WSBK Prancis, para pembalap akan memperebutkan pole position untuk race satu nanti.

Pembalap Kawasaki Racing Team, Jonathan Rea langsung menjadi yang tercepat.

(Baca Juga: Hasil FP3 WSBK Prancis: Jonathan Rea dan Alvaro Bautista Gagal Jadi yang Tercepat)

Jonathan Rea mencatatkan waktu 1 menit 53,956 detik di awal sesi Superpole WSBK.

Sementara pembalap Aruba.it Racing Ducati, Alvaro Bautista terlihat masih kesulitan di posisi ke-10.

Hingga akhir Jonathan Rea tidak terkejar oleh pembalap lain dan meraih pole position.

Jonathan Rea unggul 0,014 detik dari pembalap Pata Yamaha WSBK, Michael van der Mark di posisi kedua.

(Baca Juga: Hasil FP2 WSBK Prancis: Jonathan Rea Tercepat, Alvaro Bautista Tak Catatkan Waktu)

Posisi ketiga di tempati rekan setim Jonathan Rea, Leon Haslam.

Sementara Alavaro Bautista berada di posisi ke-14, berarti ia harus start dari baris kelima.

Berikut hasil Superpole WSBK Prancis 2019 di sirkuit Magny-Cours:

WSBK.com
Jonathan Rea berhasil meraih pole position, sementara Alvaro Bautista bakal start dari baris kelima, berikut hasil Superpole WSBK Prancis 2019