GridOto.com - Perkembangan teknologi semakin 'melaju pesat', bahkan peralatan yang mendukung perjalanan saat touring naik motor juga semakin banyak ditawarkan.
Semisal alat komunikasi saat perjalanan atau yang sering disebut intercom.
Intercom saat ini bukan hanya untuk komunikasi antara rider satu dengan yang lainnya.
Namun ada intercom yang sudah bisa digunakan untuk alat perekam suara maupun gambar.
Kehadiran intercom produksi lokal sampai impor sudah banyak beredar ke beberapa negara di dunia, termasuk ke Indonesia.
(Baca Juga: Untuk Menelepon di Vespa GTS 300 Butuh Intercom, Semua Tipe Bisa?)
Sena, menjadi salah satu pabrikan intercom asal Amerika yang sukses di Indonesia.
Salah satu intercom dari Sena yang memiliki teknologi 'canggih' adalah Sena 10C PRO Intercom Video Camera QHD.
Sena 10C PRO Intercom Video Camera QHD jadi salah satu produk yang dijual resmi oleh importir Indonesia.
Sena 10C PRO merupakan intercom yang dilengkapi dengan kamera sehingga tidak hanya mampu merekam suara biker, melainkan gambar atau video sesuai yang dilihat biker.
Harga dari intercom asal Amerika ini mencapai Rp 5,2 juta.
(Baca Juga: Cara Sambung Headset Bluetooth dan Intercom Helm, Lihat Video Ini!)
Agus Hermawan dari Juragan Helm menyetujui harga intercom Sena tersebut memang beda dari intercom merek lain.
"Kalo Sena jangan dibandingin sama merek lokal, paling kelihatan aja dari berapa banyak yang bisa kesambung, paling juga 2 orang (merek lain)," kata Agus.
Eits, meskipun mahal, ini dia fitur canggihnya Sena 10 PRO Intercom Video Camera.
Dari kualitas suaranya, Sena 10C PRO Intercom Video Camera QHD dilengkapi dengan fitur Advanced Noise Control sehingga minim masuknya noise atau gangguan suara.
Sesuai dengan penjelasan sebelumnya juga namanya, intercom ini memadukan dengan video kamera.
(Baca Juga: Trik Bikin Headset dan Smartphone Berfungsi Jadi Intercom, Ada Risikonya!)
Adapun kualitas video yang mampu direkam oleh intercom apik ini bisa mencapai 1440p/30 fps atau 1080p/60 fps.
Intercom ciamik ini punya MicroSD memory card yang bisa merekam gambar maupun video sampai 64GB.
Yang paling penting, Sena 10C PRO Intercom Video Camera QHD sudah sertifikasi CE, FCC, dan IC yang merupakan lisensi dari Amerika dan Eropa.
Cocok banget buat yang suka touring sambil nge-vlog, bisa ngobrol sama sesama biker dan bikin konten.
Baca juga artikel serupa di (Motorplus-online.com)