Modifikasi Mitsubishi Mirage Nyeleneh Pakai Pelek Kaleng Mobilio

Aditya Pradifta - Selasa, 24 September 2019 | 16:45 WIB

Mitsubishi Mirage milik Sena tampil nyentrik pakai pelek kaleng (Aditya Pradifta - )

GridOto.com - Mitsubishi Mirage lawas ini seperti mau mempertontonkan gaya retro, berbeda dari kebanyakan Mirage lain. 

Pemakaian pelek kaleng jadi alasan kuat kenapa Small Hatchback Mitsubishi ini tampil unik sekaligus nyeleneh.

Aditya Pradifta
Pelek kaleng Honda Mobilio dicat ulang dan dipasang dop
"Dulunya sih gak pakai pelek ini, tapi karena dipakai harian dan banyak ke luar kota jadi pakai pelek kaleng," buka Sena, owner Mirage berkelir hitam ini.

Pelek yang dipakai juga bukan abal-abal. Tetap pakai pelek OEM dari milik Honda Mobilio tipe S. 

Karena punya PCD yang sama yakni 4x100 mm, artinya sesuai dengan ukuran baut pelek Mirage.

Aditya Pradifta
Pelek kaleng Honda Mobilio ukuran 15x5,5 inci dibungkus ban Accelera
Ukurannya tentu standard yang dimiliki Mobilio yakni 15 inci dengan lebar 5,5 inci.

Pelek ini dibungkus ban Accelera PHI ukuran 195/50 R15 jadi makin terkesan retro. Meski tanpa sisipan white wall alias list ban yang biasanya warna putih.

Aditya Pradifta
Pasang headlamp proyektor biar visibilitas lebih baik
"Karena ini kan tipe paling bawahnya jadi ada saya tambahin beberapa aksesori sama upgrade-upgrade juga lahh," tukas Sena.

Beberapa hal yang di-upgrade Sene pada Mirage miliknya yakni lampu depan yang menggunakan proyektor custom untuk meningkatkan kualitas pencahayaan.

Aditya Pradifta
Custom lampu sein di spion
"Lampu belakang juga saya custom sedikit sih, lampu sein tepatnya," sambungnya.

Tak hanya lampu sein belakang, sein di spion juga dibuat custom sudah lengkap dengan lampu sein.

Aditya Pradifta
Pasang spioler biar terlihat lebih sporty
Selain itu buritan juga dipasang spoiler Mitsubishi Mirage tipe tertinggi yakni GLS.

Lantaran dipakai harian dan dinas luar kota, Sena juga memasang crossbar untuk menempatkan barang bawaan berlebih di kabin.

Aditya Pradifta
Roof rack untuk menopang roof box

"Roof box-nya juga ada sebetulnya tapi lagi gak dipasang aja. Itu untuk keperluan tertentu baru pasang lagi," tandas Sena.

Aditya Pradifta
Modifikasi Mitsubishis Mirage tampil nyentrik pakai pelek kaleng
Data modifikasi

Pelek Mobilio 15x5,5 inci
Ban Accelera PHI 195/50 R15
Lampu proyektor
Spoiler Mirrage tipe GLS
Roof rack
Sein spion custom