Bukan Cuma Helm, Ini Dampak Negatif Pakai Visor Helm Motor Imitasi

Muhammad Farhan - Senin, 23 September 2019 | 19:40 WIB

Ilustrasi visor helm asli dengan beragam pilihan warna (Muhammad Farhan - )

GridOto.com – Bukan cuma bahaya kalau pakai helm motor tiruan, ternyata ada dampak negatif yang terjadi saat pakai visor helm imitasi alias tiruan.

Visor atau kaca helm tersebut memiliki fungsi melindungi area wajah pengendara dari debu dan objek lain saat dipakai.

Meskipun terdengar sepele, ternyata pakai visor helm imitasi dapat membahayakan pengguna dalam keadaan tertentu.

“Seperti halnya helm, produsen tentu sudah merancang seluruh komponen yang terpasang agar aman dan melindungi kepala pemotor, termasuk visor,” jelas Erry Syaban, dari komunitas Gear Up Enthusiast kepada GridOto.com.

(Baca Juga: Upgrade CVT Standar Yamaha XMAX 250, Ada Dua Pilihan Paket Upgrade-nya)

Sekilas seperti plastik berbahan akrilik, visor helm yang berkualitas menggunakan bahan polikarbonat karena lebih aman.

Dibanding akrilik, polikarbonat memiliki sifat lentur dan tidak mudah patah sehingga dipilih sebagai material penyusun visor helm.

“Sedangkan untuk helm copy atau visor aftermarket, tentu belum terjamin bahan serta kualitasnya apakah aman atau tidak saat terjadi benturan,” ungkapnya.

Beredarnya visor helm imitasi sendiri karena banyaknya pengguna ingin tampil beda dengan helm yang digunakan.

(Baca Juga: Ganti Cakram Harus Diikuti Penggantian Kampas Rem, Ini Sebabnya)