Sebastian Vettel Menang, Tim Ferrari Cetak Sejarah di F1 Singapura

Fendi - Minggu, 22 September 2019 | 23:27 WIB

Memimpin F1 Singapura hampir sepanjang lomba, Sebastian Vettel raih kemenangan pertama musim F1 2019 (Fendi - )


GridOto.com – Sebastian Vettel akhirnya memecah kebuntuan setelah memenangkan balap F1 Singapura (22/9/2019), dan tim Ferrari cetak sejarah di sirkuit Marina Bay.

Ini kemenangan pertama Sebastian Vettel di musim F1 2019.

Pembalap tim Ferrari ini puasa kemenangan selama 13 bulan, terakhir menang di Spa-Francorchamps, Belgia, Agustus 2018.

Sebastian Vettel yang finish di depan rekan setimnya Charles Leclerc, sekaligus membawa tim Ferrari mencetak sejarah di F1 Singapura.

(Baca Juga: Hasil Balapan F1 Singapura: Safety Car 3 Kali, Sebastian Vettel Pecah Telor)

Start dari urutan kedua di belakang Charles Leclerc, Sebastian Vettel menang lewat strategi pit stop.

Charles Leclerc yang masuk pit stop satu lap setelah Sebastian Vettel ganti ban, ketika kembali masuk trek berada tepat di belakang Vettel.

Sejak lap 21 itulah Vettel terus berada di depan Leclerc sampai keduanya menyentuh garis finish di urutan 1-2 pada lap 61.

Twitter/F1
Sebastian Vettel di podium tertinggi F1 Singapura, didampingi Charles Leclerc dan Max Verstappen

Charles Leclerc boleh jadi kesal dengan strategi tim Ferrari, karena di atas kertas ia bisa memenangkan lomba ini.

Tetapi usai lomba ia mengaku senang karena tim bisa finish 1-2.

Apalagi di sirkuit jalan raya Marina Bay ini tim berlambang kuda jingkrak itu mencetak sejarah.

Sejak balap F1 Singapura digelar pada 2008, belum pernah ada satu tim pun yang pembalapnya bisa finish 1-2.

Sebastian Vettel sendiri menjadi pembalap paling banyak menang di F1 Singapura, lima kali.

Ini kemenangannya yang kedua bersama tim Ferrari setelah dibuatnya pada tahun 2015.