GridOto.com - Velozity yang diwakili oleh Velozity Chapter Riau (VCR) mengikuti event Avanza Veloz Sebangsa di Mall SKA Pekanbaru pada 14-15 September 2019.
Dalam keterangan resmi yang diterima GridOto.com, acara yang diadakan oleh Toyota Astra Motor dan Agung Toyota ini menghadirkan banyak kegiatan.
Di hari pertama, Velozers Chapter Riau bersama komunitas pengguna Avanza dan Veloz di kota Pekanbaru melakukan kegiatan Sebangsa Fun Trip.
(Baca Juga: Velozity Adakan Kegiatan Peduli Masalah Gizi Buruk di Cilacap, 50 Toyota Veloz Dikerahkan)
Kemudian dilanjutkan dengan kegiatan bakti sosial berupa pembagian masker di Gedung Juang 45 Riau untuk membantu mengurangi dampak kabut asap yang masih menyelimuti kota Pekanbaru dalam beberapa hari terakhir ini.
Selain itu pihak penyelenggara juga menyediakan fasilitas pelayanan medis di lokasi acara Sebangsa Festival ini.
Di hari kedua, diisi dengan berbagai kegiatan seru antara lain games antar komunitas, bazzar kuliner, aneka lomba yang bisa diikuti oleh keluarga, aneka bazaar dan puncaknya diisi dengan hiburan live music dari Andmesh.
Pada kesempatan ini, Velozity Chapter Riau berhasil mendapatkan juara pertama untuk kategori lomba games antar komunitas yang diikuti oleh banyak komunitas pengguna setia Avanza dan Veloz di Pekanbaru.
(Baca Juga: Begini Cara Velozity Chapter Tangerang D’VECTA Lestarikan Alam)
Hadirnya event ini, dijadikan rekan-rekan VCR sebagai ajang kopdar sebagai upaya menjalin silaturahmi dengan para komunitas pengguna Avanza dan Veloz di Pekanbaru.
Ke depannya diharapkan bisa saling berkolaborasi dalam melakukan berbagai kegiatan positif dan berguna bagi masyarakat sekitar.
Sebelumnya, acara Avanza Veloz Sebangsa sudah berlangsung di kota Medan, Surabaya, Balikpapan, dan Palembang.