GridOto.com - Mitsubishi Triton generasi terbaru sudah resmi mengaspal di Indonesia.
Hadir dengan desain lebih modern membuat Triton baru jadi santapan lezat untuk dimodifikasi.
RVE, yang di artikel sebelumnya membuat ubahan pada Hilux Gladiator, juga tak mau ketinggalan memberi sentuhan khusus di Triton baru.
Baca Juga: Gaharnya Toyota Hilux Gladiator, Racikan Sangar Dari Selandia Baru
Mulai dari eksterior ada bumper baru dengan bentuk yang lebih agresif dan tebal. Plus LED bar horizontal.
Bumper itu dibikin lebih tajam dengan ornamen silver, hitam tanpa merusak fascia dynamic shield Triton baru.
Wajah juga makin sporty dengan gril yang dibungkus warna hitam hingga logo tiga berliannya.
Bergeser ke bagian samping ada over fender dibungkus dengan warna hitam dof.
(Baca Juga: Triton dan Xpander Dominasi Penjualan Mitsubishi di Kalimantan Selatan, Ini Alasannya)
Buritan juga makin kekar dengan penambahan roll bar dan bumper baru yang senada dengan depan.
Dan enggak mau polos, area bodi samping diberi sisipan decal sporty racikan RVE.
Beranjak ke bagian kaki-kaki Triton baru ini ganti pelek EVR ukuran 20 inci dibungkus ban Black Bear All Terrain 285/50/20.
(Baca Juga: Harganya Setara 1 Unit Ninja 250SL, Pelek Ini Pas Untuk Modifikasi Mitsubishi Triton Baru)
Suspensinya ditambahkan lift kit yang membuatnya tongkrongannya lebih tinggi.