Pasang AC Double Blower di Toyota Calya, Cukup Rogoh Kocek Segini

Taufan Rizaldy Putra - Jumat, 20 September 2019 | 22:00 WIB

Toyota Calya facelift 2019 (Taufan Rizaldy Putra - )

GridOto.com - Beberapa waktu lalu (16/9), PT Toyota-Astra Motor (TAM) meluncurkan Toyota Calya facelift dengan beberapa fitur baru.

Meski datang dengan berbagai pembaharuan, Calya masih mempertahankan beberapa hal.

Salah satunya adalah kipas air circulation alias double blower jadi-jadian.

Kipas pada tersebut berfungsi dengan mengisap hawa dingin dari kabin depan pengemudi untuk disalurkan ke bangku baris kedua dan ketiga.

Suhu yang diberikan tentu tidak sedingin sistem AC dengan double blower.

Radityo Herdianto
Air Circulation yang Masih Dipertahankan di Toyota Calya Facelift

(Baca Juga: Mau Copot Ban Serep Toyota Calya Facelift? Cukup Pakai Satu Alat Saja)

Meski begitu, PT TAM punya alasan sendiri untuk mempertahankan Calya facelift dengan kipas air circulation.

"Kalau dipasang penambahan cost memang tidak seberapa, tetapi cukup berpengaruh bagi konsumen di segmen pasarnya," tegas Dimas Aska, Head of Media Relation PT Toyota-Astra Motor saat peluncuran Calya facelift.

Lantas, bisakah menambah sistem double blower pada Toyota Calya?

"Dilihat dari dimensinya bisa pakai double blower Denso milik Suzuki Ertiga," ungkap Nana, mekanik senior bengkel spesialis penyejuk udara AC Milan, Bekasi Timur.

Untuk biaya, Anda cukup menyiapkan bujet sekitar Rp 3 jutaan.

Istimewa
Ilustrasi double blower Suzuki Ertiga

(Baca Juga: Pede di Gang Sempit, Spion Calya Terbaru Kini Melipat Secara Elektris)

"Sudah lengkap dengan pengerjaan, termasuk wiring dan piping yang diperlukan," tutup Nana.