Ini yang Bikin Filter Udara Bahan Katun lebih Baik Dibanding Kertas

Ryan Fasha - Jumat, 20 September 2019 | 10:00 WIB

Filter udara performaa tinggi K&N (Ryan Fasha - )

GridOto.com - Fungsi filter udara pada mesin berfungsi penting untuk menyaring udara yang masuk untuk proses pembakaran pada mesin.

Umumnya, pada filter udara standar menggunakan bahan kertas biasa yang penggunaannya tidak bisa bertahan lama.

Untuk filter udara aftermarket yang beredar di pasaran ada juga yang berbahan kain katun lho.

Bahan katun ini memiliki beberapa keunggulan dibanding bahan kertas.

Saat GridOto.com menyambangi distributor resmi K&N di Indonesia yakni PT Dinamik Indo Jaya (DIJ), Dede Lo selaku Direktur DIJ menyebutkan bahwa filter udara berbahan kain katun lebih baik dibading dengan kertas.

Radityo Herdianto
ilustrasi filter udara baru berbahan kertas

(Baca Juga: Filter Udara Air Intake Dan Filter Kabin, Apa Saja Perbedaannya?)

"Filter udara seperti K&N memiliki bahan kain katun yang mampu menyaring debu dengan baik hingga satu per ribuan micron filement pada tiga dimensi matriks. Jadi bila dilihat lebih dekat maka daya penyaringan bisa dibilang lebih baik," ucap Dede Lo.

Bulu-bulu halus pada kain katun pun membuat partikel kotoran halus bisa ikut tersaring.

Pada filter udara berbahan kertas akan menahan debu dipermukaan kertas, dan ini yang menghambat aliran udara untuk masuk ke mesin.

Sedangkan pada bahan katun di filter udara K&N memiliki daya tampung untuk debu yang lebih besar jadi tidak akan menghambat aliran udara.

Bahan katun ini juga memiliki air flow atau aliran udara jauh lebih baik dibanding dengan filter udara berbahan kertas.

Otobursa.com
Filter udara K&N berbahan kain katun

(Baca Juga: Mengapa Filter Udara Racing Wajib Dilumuri Oli? Ini Jawabannya)

Sehingga isapan mesin tidak terhalang dan memberikan tenaga mesin yang lebih baik karena halangan pada filter udara lebih minim dibanding dengan filter udara berbahan kertas.

"Sederhananya seperti membandingkan meniup angin pada baju berbahan katun dengan meniupkan angin pada selembar kertas, lebih enteng pada selembar kain katun kan sob," tambah Dede Lo yang kantornya berada di Jl. Griya Utama Blok A No.34, Sunter Griya Inti Sentosa, Jakarta Utara.

Untuk perawatan pun jauh lebih mudah filter udara berbahan kain katun

Hal ini karena kain bisa dengan mudah dicuci.

"Pada filter udara K&N terdapat cleaning kit yang bisa digunakan berkali-kali untuk membersihkan filter agar tetap bisa digunakan terus menerus. Untuk membilasnya bisa menggunakan air mengalir," tutupnya.