GridOto.com - Beberapa waktu lalu Piaggio telah mengumumkan tentang kemunculan generasi penerus Vespa Sprint yang memiliki kapasitas mesin 50 cc, ternyata kemunculan Sprint 50 cc tidak sendirian, sob.
Sprint 50 cc memiliki saudara yang kapasitas mesinnya juga sama 50 cc, yaitu Vespa Primavera 2020.
Primavera 50 cc memiliki batas kecepatan 48,2 km/jam dan untuk tenaga yang dihasilkan dari Primavera mungil ini adalah 3,2 dk dengan kapasitas mesin 49 cc.
(Baca Juga: Vespa Sprint Hadir Dalam Versi Mini 50 cc, Tampilan 'Unyuk-unyuk')
Bahkan dimensinya juga sama dengan Vespa Sprint 50 cc, dengan tinggi jok 78,9 cm dan wheelbase 186,9 cm dengan kapasitas penampungan BBM 7,9 liter.
Persediaan BBM 7,9 liter tersebut bisa digunakan Primavera 50 cc untuk menempuh jarak 257,4 km dengan jarak tempuh rata-rata 130,1 km per 3,7 liter.
Vespa Primavera memiliki lima pilihan warna mulai dari Bianco Innocenza, Nero Vulcano, Rosso Passione, Blu Energia, dan Verde Relax.
(Baca Juga: Vespa Sprint Carbon Hadir Kembali, Wujud Berbeda dan Jumlah Terbatas, Segini Harganya!)
Harga jual dari Vespa Primavera 50 cc tidak berbeda jauh dari Vespa Sprint 50 cc.
Sprint 50 cc ini dibanderol harga 4.099 dolar Amerika Serikat atau Rp 57.661.483 (kurs 1 dolar AS = Rp 14.067), sedangkan Primavera 50 cc dibanderol 3.99 dolar AS atau Rp 56.250.088.
Jika kalian ingin mendapatkannya bisa langsung kunjungi situs jual beli online Bianco Innocenza, Nero Vulcano, Rosso Passione, dan Giallo Estate.