Blak-blakan Triyanto Limantoro : Gimana Sih Konsep SPLU Masa Depan?

Hendra - Senin, 16 September 2019 | 16:05 WIB

Triyanto Limantoro dan Freddie Wibowo. Terkendala regulasi kelistrikan (Hendra - )

GridOto.com-  Salah satu yang menjadi pertanyaan soal KBL alias Kendaraan Bermotor Listrik adalah mengenai stasiun pengisian.

Jika kendaraan konvensional, bisa dilayani oleh SPBU yang banyak bertebaran.

Proses pengisian juga cepat tak lebih dari 5 menit untuk isi full.

Bagaimana dengan KBL ini?

(Baca Juga: Blak-Blakan Triyanto Limantoro : Segini Harga Charger Elektrik Lokal)

Triyanto Limantoro, Direktur Teknik PT Powerindo Prima Perkasa (PPP) produsen cas listrik Proteksindo mengatakan paling tidak ada 2 model pengecasan di masa depan. 

Pertama, menurutnya, EV Charging Station akan mengambil lokasi di lokasi parkiran umum. 

"Semisal di Mall atau lokasi keramaian ," jelas Triyanto.