Biker Honda Scoopy Kecelakaan Ditolong Warga, Ternyata Maling Motor, Malah Jadi Dipukuli

Ditta Aditya Pratama - Senin, 16 September 2019 | 10:15 WIB

Ilustrasi kekerasan di jalan (Ditta Aditya Pratama - )

GridOto.com - Melarikan Honda Scoopy bernopol DK 2583 UAB dengan kecepatan tinggi, Hasani, warga Buleleng kecelakaan dan mengalami luka cukup parah di wajah.

Kecelakaan tersebut terjadi pada Sabtu (14/9/2019) malam, warga yang melihat kecelakaan ini lantas bergegas menolong Hasani.

Setelah polisi datang dan menyebutkan jika Hasani merupakan pelaku curanmor, warga emosi.

Selain menghajar Hasani, warga juga melontarkan umpatan-umpatan kasar kepada Hasani.

Pencurian kendaraan bermotor (curanmor) ini bermula saat Hasani melihat motor kunci menempel di motor Honda Scoopy di parkiran Pasar Senggol Seririt.

(Baca Juga: Driver Ojol Kena Hipnotis Sampai Linglung, Honda Scoopy Lengkap dengan STNK Raib Dibawa Kabur)

Hasani pun langsung berupaya melarikan motor tersebut. Saat mesin motor baru menyala, pemilik berusaha menarik motor tersebut.

Namun, Hasani berhasil melarikan diri dengan membawa kabur motor ke arah barat. 

Diduga panik, Hasani membawa motor itu dengan kecepatan tinggi. Akibatnya, Hasani menabrak pengendara motor lain di Jalur Desa Banjarasem hingga kecelakaan.

Sedangkan motor Scoopy curian yang rusak telah diamankan di Mapolsek Seririt.

“Kami masih kembangkan kasus ini,” kata Sumarjaya, Minggu (15/9/2019).

Artikel ini telah tayang di suryamalang.com dengan judul Kecelakaan Seusai Mencuri Motor di Buleleng, Pria Asal Sumenep Ini Babak Belur Akibat Dihajar Warga