Vespa Dilarang 'Mengaspal' di Negara Asalnya Italia, Kenapa?

Dia Saputra - Jumat, 13 September 2019 | 18:40 WIB

Ilustrasi Vespa. (Dia Saputra - )

GridOto.com - Vespa, salah satu serian motor dari Piaggio yang pernah menjadi pesaing skuter Lambretta akan dilarang mengaspal di negara asalnya Italia.

Kebijakan itu dikeluarkan oleh Wali Kota Genoa, salah satu kota di negara Italia, dan akan diterapkan pada bulan Oktober 2019.

Namun perlu diketahui sob, Vespa yang dilarang mengaspal di Kota Genoa adalah Vespa 2-tak sob.

(Baca Juga: Vespa Sprint Tambah Manis, Pakai Drophead dan Part-Part Mewah)

Keputusan Wali Kota Genoa, Marco Bucci sudah di musyawarahkan dengan pemerintah kota setempat, karena dianggap Vespa 2-tak tidak memenuhi persyaratan sisa emisi gas buang yang diterapkan pada kota tersebut.

Marco Bucci mengatakan, bersama dengan peraturan ini kami juga akan memiliki tender untuk pendanaan bagi semua orang yang ingin membeli motor atau mobil listrik.

"Kepada semua warga kota harap mematuhi peraturan ini, supaya kotanya menjadi lebih indah dan berkualitas," lanjutnya.

(Baca Juga: Seru-Seruan Komunitas Vespa di Bandung, Sambut Kehadiran New LX 125)

Alasan itulah yang membuat Vespa 2-tak tidak boleh mengaspal lagi di Kota Genoa, Italia sob.

Menurut kalian bagaimana sob?