Inspirasi Modifikasi Toyota Hilux Baru Dari Versi Rugged di Australia

Hikmawan M Firdaus - Senin, 9 September 2019 | 19:10 WIB

Toyota Hilux Rugged (Hikmawan M Firdaus - )

GridOto.com - Sobat GridOto.com yang tengah mencari inspirasi modifikasi Toyota Hilux baru? Bisa lirik ubahan Hilux dari negeri Kangguru ini.

Inspirasi modif Hilux baru datang dariHilux edisi Rugged yang dipasarkan di Australia menggunakan basis double cabin tipe 4×4.

Ubahannya memang tidak begitu radikal namun cukup signifikan mengubah tampilan mobil ini.

Mulai dari fascia yang dibekali dengan bumper baru model bull bar bumper sehingga terlihat lebih besar dan gagah.

Pada bumper depan tersebut juga ikut diberi sisipan LED di bagian sudutnya.

paultan.org
Tampilan belakang Toyota Hilux Rugged

Tidak lupa di bagian bawah bumper juga ikut disematkan under guard dan towing hook.

Desain gril juga dibuat beda dengan bentuk sarang lebah dilapis warna hitam.

Menguatkan kesan petualang mobil ini, juga dipasanglah snorkle agar tetap aman saat melintas areal jalan tergenang air.

(Baca Juga: Kawasaki Z1000 Tabrak Toyota Hilux, Boncenger Mental ke Atap, Eh Kok Sempat Selfie?)

Toyota Hilux Rugged ini dilengkapi dengan pelek ukuran 17 inci dibungkus ban 265/65 R17.

paultan.org
Tampilan kabin Toyota Hilux Rugged

Masuk ke bagian kabin, ada jok dilapis kulit, ornamen hitam metalik, dan headlining hitam.

Kemudian ada beberapa sedikit ubahan di bagian instrumen cluster dan headunit layar sentuh seluas 4,2 inci.

Untuk dapur pacu masih menggunakan mesin 1GD-FTV 2.800cc turbodiesel yang menghasilkan tenaga hingga 174 dk dan torsi 450 Nm.