GridOto.com - Entah kekurangan ide atau gimana, pelaku curanmor satu ini malah memanfaatkan parkiran kampus untuk menitipkan motor curian.
Melansir dari Suryamalang.com, Polsek Taman, Sidoarjo berhasil menemukan dua motor hasil curanmor di parkiran salah satu Perguruan Tinggi Negeri (PTN) di Surabaya.
Kapolsek Taman, AKP Himmawan Setiawan mengatakan bahwa motor curian itu ditemukan di parkiran yang agak tertutup.
Dua motor itu adalah Honda BeAT bernopol W 4929 NC milik Feri Budi Prihantono (48) dan Honda Vario bernopol W 4349 VW milik Ahmad Jayadi (46).
AKP Himmawan menjelaskan, kasus curanmor itu terungkap ketika anak Feri melihat motor ayahnya yang dicuri berada di parkiran kampus itu.
(Baca Juga: Waspada Modus Baru Pelaku Curanmor, Pakai Kunci Ajaib Menyerupai Laser Mainan Anak)
“Awalnya Feri melaporkan motornya hilang di Jalan Taruna, Desa Wage Kecamatan Taman pada 20 Agustus 2019," ujarnya, Rabu (28/8/2019).
“Lalu anak korban yang kebetulan kuliah di kampus tersebut mengenali motor milik ayahnya di parkiran kampus itu pada 21 Agustus 2019,” sambungnya.
Setelah melihat Honda BeAT milik sang Ayah, anak korban langsung memberi tahu orang tuanya dan kemudian korban melapor ke Polsek Taman.
Setelah mengantongi laporan itu, polisi pun meluncur ke lokasi penemuan motor curian itu.
“Ternyata di tempat tersebut juga ada beberapa motor hasil curian lain, termasuk motor Vario milik Ahmad Jayadi,” paparnya.
(Baca Juga: Baru Empat Bulan Keluar dari Penjara, Residivis Curanmor Ajak Istrinya Beraksi, Sekarang Dipenjara Barengan)
Dari hasil penelusuran, parkiran yang memang sengaja tertutup itu menjadi tempat penitipan sementara motor hasil curanmor.
Diduga, Office Boy (OB) yang bekerja di kampus tersebut juga terlibat dalam aksi tersebut.
“Saat polisi datang, OB tersebut gugup dan melarikan diri. Saat kamar kosnya diperiksa, ternyata sudah tidak ditempati.”
Polisi pun sempat melacak nomor ponselnya dan ternyata OB tersebut sudah berada di Madura.
Saat ini dua barang bukti motor hasil curanmor sudah dibawa ke Mapolsek Taman dan diserahkan kepada pemiliknya.
Sementara kasus curanmor ini masih dalam pengembangan dan penyelidikan lebih lanjut.
Artikel ini dikutip dari suryamalang.com dengan judul Mahasiswa Surabaya Ini Kaget Lihat Motor Ayahnya Ada di Parkiran Kampus,