Bukan Teroris, Ini Penampakan Toyota Isis Yang Tampil Manis Gaya JDM

Aditya Pradifta - Senin, 26 Agustus 2019 | 16:35 WIB

Toyota ISIS tampil manis bergaya JDM (Aditya Pradifta - )

GridOto.com - Toyota Isis yang pertama kali hadir tahun 2004 jelas bukan terafiliasi ISIS (negara Islam Irak dan Suriah) yang menyeramkan itu. 

Isis aslinya ialah MPV Toyota 7 penumpang yang diproduksi dan diperuntukan Toyota bukan di Indonesia.

Aditya Pradifta
Bisa terlihat jadi sleeper car meskipun gambot
Secara dimensi, MPV ini punya ukuran yang nyaris sama seperti Honda Stream hingga menjadi rival Stream yang untungnya beredar di Indonesia.

Meski begitu bukan maniak mobil di Indonesia namanya kalau tidak bisa memboyong Toyota Isis ke Indonesia. Bahkan salah satunya sudah kena modifikasi.

Mobil ini memiliki 2 varian mesin yakni berkapasitas 2.000 cc dan 1.800 cc berbahan bakar bensin.

Aditya Pradifta
Pakai pelke keren lansiran Advan Racing dan ban performa tinggi
Dengan spesifikasi mesin berkapasitas besar makanya mobil ini jadi asik didandani dengan gaya JDM ala sleeper car secara tampilan.

Ini bisa dilihat dari pemilihan pelek bermaterial forged lansiran Advan Racing berukuran 17 inci.

Aditya Pradifta
Tampil lebih pendek dan lebih kokok setelah dibuat lebih pendek
Hal kece lain lantaran pelek dibungkus ban GT Radial Champiro SX2, yang memang cocok untuk peruntukkan performa tinggi dan diklaim lebih gigit ke aspal.

Ukuran ban yang dipilih juga cukup pas dengan fitment sporty yakni 225/45 R17.

Tak hanya itu, penampilan MPV ini juga lebih pendek dari versi standard-nya karena sudah dipasangi lowering kit.