Sah! Biaya Balik Nama Kendaraan di Jakarta Naik Menjadi 12,5 Persen

Hendra - Jumat, 23 Agustus 2019 | 11:40 WIB

Kenaikan BBN KB akankah mengurai kemacetan? (Hendra - )

GridOto.com- Sah, DPRD DKI Jakarta akhirnya mengesahkan perda Pajak Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB) jadi 12,5%.

Kenaikan bea ini tertuang dalam rancangan peraturan daerah (raperda) tentang perubahan atas peraturan daerah Nomor 9 Tahun 2010 tentang BBN-KB.

Pengesahan dilakukan dalam rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi.

Dengan adanya keputusan tersebut terjadi peningkatan pajak BBN-KB sebesar 2,5 persen dari sebelumnya 10 persen.

(Baca Juga: BBN DKI Jakarta Segera Naik, Auto2000 Optimis Penjualan Tidak Akan Turun)

Anggota Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD DKI Jakarta, Sereida Tambunan, menyebut, selama 8 tahun Pemprov DKI Jakarta belum pernah mengubah kebijakan tarif BBN-KB.
 
"Perubahan BBN-KB bukan semata-mata ditujukan untuk peningkatan pendapatan asli daerah (PAD), melainkan karena adanya kesepakatan dalam rapat kerja terbatas asosiasi Bapenda se-Jawa-Bali dan mempertimbangkan BBN-KB di wilayah sekitar DKI agar ada keseimbangan tarif antarwilayah," katanya.

Dalam perubahan perda ini juga terdapat poin ketentuan sanksi administrasi bagi wajib pajak yang tidak melapor atau terlambat melaporkan penyerahan kendaraan bermotor, yang sebelumnya tidak diatur dalam perda.

"Kenaikan tarif BBN-KB diharapkan dapat turut mengatasi permasalahan kemacetan di DKI Jakarta dan memberikan dampak positif bagi pembangunan Jakarta," kata Sereida.