GridOto.com - Di Tanah Air persaingan ketat segmen pikap kabin ganda masih terjadi antara Toyota Hilux dan Mitsubishi Triton.
Hilux yang sudah mengalami pembaruan wajah jelas meski pasang kuda-kuda dengan penampilan baru Triton yang lahir di GIIAS 2019 lalu.
Nah buat Anda pengguna Hilux yang mau tampil beda bisa lihat nih referensi modif Hilux dari model baru di negara tetangga Malaysia.
Paultan
Bingkai gril warna abu-abu gelap
Sesuai namanya Hilux Black Edition datang dengan kelengkapan khusus di eksterior dan interior yang kental aura warna hitam.
Pikap kabin ganda berpenggerak 4×4 ini memang sudah memilih skema warna bodi berkelir hitam metalik.
Paultan
Pelek Y-spoke warna hitam ukuran 18 inci
Part lain yang kena laburan warna hitam mulai dari cover spion, tuas pintu, juga bingkai gril yang tadinya krom dibuat abu-abu gelap.
Paultan
Cover spion warna hitam
Masuk ke kabin Hilux Black Edition mendapatkan trim hitam piano dan jok kulit hitam disisipi jahitan warna putih.
Paultan
DVD layar sentuh berukuran 6,75 inci
Nah beda dengan Hilux yang beredar di Indonesia bermesin diesel 2.393cc 4 silinder bertenaga 148 dk dan torsi sebesar 400 Nm.
Paultan
Jok lapis kulit dengan aksen jahitan putih
Mesin besar tersebut dipasangkan ke transmisi otomatis enam percepatan.