GridOto.com - Mercedes-Benz G55 AMG pakai enam roda sudah banyak yang bekeliaran.
Namun bagaimana jadinya kalau SUV besar dan mewah ini dibuat jadi melar ala limusin?
Jawabannya diwujudkan kreasi tangan dingin bengkel Platinum Style Limo dari Los Angeles, Amerika Serikat.
Mereka berhasil mengubah sebuah Mercedes-Benz G55 AMG beroda enam dan punya bodi panjang ala limusin super mewah.
(Baca Juga: Wheelsandmore Buat Mercy G63 Jadi Rasa Supercar, Torsi Tembus 1.000 Nm)
Mobil ini ditopang sepasang roda di bagian depan dan empat di bagian belakang.
Tampilannya tampil elegan menggunakan kelir putih yang melapisi seluruh permukaan bodi.
Yang lebih unik lagi bukaan pintu belakang juga dibuat gullwing sehingga jadi lebih eksotis.
(Baca Juga: Jon Olsson Akhirnya Jual Mercy G500 4×4 Cabrio, Segini Harganya!)
Pintu yang disematkan juga bukan hanya empat, melainkan enam pintu sekaligus.
Tampilan SUV Mercy limusin ini jadi makin mencolok berkat penggunakan pelek Forgiato ukuran 28 inci.
Pelek yang terbuat dari bahan aluminium ini juga dilapis dengan warna putih yang senada dengan bodi.