GridOto.com – Anda sedang merencanakan turing dari Sulawesi Selatan menuju Sulawesi Utara seperti yang dilakukan tim Toyota Fortuner Hidden Beach?
Tidak hanya pemandangan yang indah kala sunset, di beberapa pantai bahkan Anda bisa berenang di pantai karena ombanknya yang tenang.
Ini dia pantai-pantai eksotis yang wajib dikunjungi, pasti tidak akan menyesal deh.
Pantai Palippis
Pantai ini berada di Polewali Mandar, Sulawesi Barat. Aksesnya tenyata tidak terlalu sulit, pantai yang berjarak 283 km dari kota Makasaar ini punya beberapa jalan sudah dibeton.
Jalan masuknya sekitar 14 km sebelum Kabupaten Majene di jalan poros Majene-Mamuju.
Pantai ini masih sangat sepi, meskipun kami kami menyambanginya di waktu weekend.
Oh ya, jika beruntung, Anda bisa menikmati sunset di sini.
Pusat Laut Donggala
Pusat laut merupakan sebuah sumur raksasa berdiameter sekitar 10 meter yang airnya terkoneksi ke laut, dan pengunjung bisa berenang di sumur jernih ini.
Sumur yang posisinya ada di Dusun Simbe, Desa Limboro, Kecamatan Banawa Tengah, Kabupaten Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah ini punya kedalaman kira-kira 3-5 meter saat surut dan bisa lebih dalam lagi saat air laut pasang.
Pusat Laut berada 55 km arah selatan dari Kota Palu atau sekitar 90 menit perjalanan.
Tarif masuknya cukup terjangkau, Rp 2.500 saja per orang, namun jika ingin bilas atau mandi, Anda harus beli air Rp 10 ribu per jeriken.
Pantai Bonebula
Jika Pusat Laut tempat wisata yang biasa dikunjungi, beda dengan pantai Bonebula yang berjarak sekitar 1 km dari Pusat Laut ke arah utara.
Pantai Bonebula bisa dibilang masih perawan dengan pasir putih dan air yang jernih.
Bahkan sampah saja sulit kami temui di pantai ini.
Akses jalannya masih kerikil lepas, tapi bukan masalah berarti buat Toyota Fortuner VRZ 4x2 yang kami gunakan.
Tempat ini sangat cocok bagi Anda yang ingin melepas penat karena lokasinya yang sepi.
Pantai Bambarano
Menyusuri sisi barat pulau Sulawesi, kami menemui pantai eksotis yang juga masih bagian dari Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah.
Pantai itu bernama Bambarano, penduduk sekitar menyebutnya dengan Bambahano.
Pantai Bambarano terletak di desa Sabang, Kecamatan Damplas, Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah.
Dari Palu, Pantai ini berjarak sekitar 150 km atau dengan jarak tempuh 3,5 jam mengarah ke utara.
Akses menuju Pantai Bambarano cukup mudah, jalanan pun cenderung mulus.
Namun ada beberapa jalan yang rusak atau amblas akibat gempa tahun lalu yang berpusat tidak jauh dari desa Tambu, Kabupaten Donggala.
Pantai Tanjung Silar
Ingin mengunjungi pantai yang benar-benar tersembunyi? Pantai ini sangat cocok karena aksesnya tidak mudah.
Pantai ini bernama Tanjung Silar yang ada di selatan provinsi Sulawesi Utara. Diberi nama tersebut karena menurut warga lokal, di semenanjung ini banyak tumbuh pohon Silar
Garis pantainya memang tidak panjang, karena diapit dua buah tebing sehingga membentuk seperti teluk kecil.
Menuju ke pantai ini memang butuh perjuangan, dari Kota Manado berjarak sekitar 150 km, atau 41 km dari Kotamobagu, Sulawesi Utara yang merupakan kota terdekat.
Baik dari Kotamobagu atau dari Manado, keduanya memiliki jalan yang berliku karena banyak melewati pegunungan.
Yang bikin pantai ini jadi lebih asri, karena menuju pantai ini satu-satunya cara dengan menumpang kapal nelayan dari pelabuhan Jiko.
Per orang biayanya Rp 30 ribu untuk bersandar ke pantai Tanjung Silar, sampai sana sebelum masuk pengunjung dikenakan biaya lagi Rp 5 ribu per kepala.
Perjalanan perahu menuju pantai Tanjung Silar dari pelabuhan Jiko sekitar 10 menit.
Video perjalanan Toyota Fortuner Hidden Beach etape 1 bisa dilihat di bawah ini: