GridOto.com - Kawasaki ER-6n mungkin tak semenarik dulu soal tampilan apalagi ditambah munculnya motor-motor baru bergaya superagresif.
Beda nasib dengan Kawasaki ER-6n besutan Taverne Motorcycle Garage, yang sukses tampil beda menjadi sebuah street tracker.
Rombakan dimulai dari sektor kaki-kaki lebih dulu dengan menggunakan garpu Daytona 955i serta ditambahkan cakram Beringer.
Sedangkan untuk suspensi belakang dan kedua roda tetap memakai bawaan Kawasaki ER-6n.
(Baca Juga: Awalnya Bingung, Kawasaki ER-6n Malah Berubah Jadi Street Fighter)
Berikutnya, subframe dikustom dan di bawahnya dijadikan tempat menyimpan sistem kelistrikan.
Setelah itu, dibuatkan buntut ala tracker dengan number plate di samping kanan-kirinya.