GridOto.com - Ducati MH900e jadi salah satu motor yang banyak diburu karena hanya diproduksi 2.000 unit saja.
Karena cukup langka, proses custom motor ini jadi sebuah tantangan yang beresiko.
Namun, Chun dari Onehandmade mampu mengeksekusinya dengan sangar brilian.
Rombakan pun fokus pada bodi-bodinya karena Chun tak mau kehilangan identitas MH900e.
Baca Juga: Pakai Baju plus Kaki-kaki Ala Ducati, MX King 150 Baru Tambah Sporty
Setelah mempreteli semua bodinay, ia membuatkan bodi baru dengan desain yang lebih agresif.
Menariknya, bodi-bodi seperti fairing, tangki, buntut hingga belly pan tersebut dibuat secara handmade menggunakan bahan aluminium.
Bodi ini pun diberi kelir red wine oleh Incross Custom Art dan diberi jok dari Kingsman Seat.
Geser ke sektor kaki-kaki, Onehandmade memasang garpu Ohlins Ducati Monster 1100S di motor ini.
Baca Juga: Pakai Livery Ducati MotoGP, Yamaha MX King 150 Jadi Makin Sangar
Sementara sistem pengereman mengandalkan rem Brembo dari Ducati 1098.
Sebagai pelengkap, di bagian setang ada speedometer Motogadget dengan beberapa part kustom lainnya.
Tak ketinggalan dipasang juga knalpot custom full-titanium yang merayap di belly pan dan berakhir di buntutnya.
Ducati MH900e ini pun sukses tampil lebih agresif dengan tampilan modern classic.