GridOto.com – Sehari setelah balapan di sirkuit Brno, pembalap menjalanai tes MotoGP Ceko (5/8), Marc Marquez ingin motornya bisa nikung lebih miring.
Pemenang MotoGP Ceko, Marc Marquez hanya berada di posisi delapan dalam tes ini.
Tampaknya pembalap tim Repsol Honda ini tidak begitu ngotot untuk mengejar catatan waktu tercepat.
Sampai kemudian ia mempertanyakan mengapa dipaksa untuk menikung hingga sudut kemiringan 65 derajat saat menggeber Honda RC213V.
(Baca Juga: Hasil Balap MotoGP Ceko: Marc Marquez Menang, Andrea Dovizioso Gagal Mengejar, Valentino Rossi Cuma ke-6)
Marc Marquez dikenal sebagai pembalap yang berani melewati tikungan dengan sudut kemiringan ekstrem.
Yang memungkinkan motornya lebih banyak cengkeraman saat melaju keluar dari tikungan.
“Ada beberapa hal menarik yang akan kami gunakan di balapan berikutnya,” ucap Marc Marquez usai tes MotoGP Ceko, dikutip GridOto.com dari bikesportnews.com.
“Karena itu, kami telah bekerja ke arah yang sama seperti sebelumnya, itu bagus," sambungnya.
(Baca Juga: Alex Marquez Gabung ke Tim Petronas, Persiapan Naik ke MotoGP?)
“Kami mencoba membuatnya mudah dikemudikan dan mengurangi tekanan pada ban depan,” ujarnya.
“Dan saya ingin tahu mengapa saya harus melaju dengan cenderung lebih banyak miring hingga 65 derajat. Kita harus mencari tahu,” katanya lagi.
“Jika Anda pandai berkendara dengan kemiringan lebih sedikit, maka cengkeramannya lebih baik,“ pungkas Marc Marquez menyebutkan alasannya.