GridOto.com - PT Benelli Motor Indonesia (BMI) kembali menambah lini produk mereka dengan mengenalkan produk barunya Kamis (25/04/2019) di Jakarta.
Namun belum lama ini BMI mengadakan sesi test ride 3 motor terbarunya untuk para awak media dan komunitas di area parkir barat, Jiexpo Kemayoran, Jakarta pusat.
Ketiga unit test ride dari BMI ada, Benelli Leoncino 500, Leoncino 250, dan Benelli TRK 502X.
Namun kali ini kita akan mengorek lebih dalam lagi mengenai Benelli TRK 502X yang memiliki harga Rp 152 juta On The Road (OTR) Jakarta.
Meski begitu, TRK 502X punya harga cukup bersaing, “Harganya Rp 152 juta OTR jakarta,” sebut Steven Kenjtana Putra, Direktur PT. BMI.
(Baca Juga: Angsuran Rp 1,2 Jutaan, Berikut Simulasi Kredit Benelli Patagonian Eagle di Tahun 2019)
Benelli TRK 502X dibekali mesin 2 silinder 500 cc, DOHC 8 klep, berpendingin radiator dan standar emisi Euro 4.
Untuk bagian kaki-kaki dari TRK 502X ditopang oleh suspensi depan upside down dengan diameter as jumbo mencapai 50 mm serta di belakangnya pakai monosok yang punya setelan prelod, rebound, dan compression.
Sedangkan roda depannya menggunakan ring 19 inci dengan cakram floating ganda 320 mm diapit kaliper 2 piston di masing-masing sisi dan untuk roda belakangnya lebih kecil khas motor adventure menggunakan ring 17 inci, yang menempel pada swing arm model pipa tubular.
Tapi tidak hanya itu saja yang bisa kita korek dari Benelli TRK 502X ini, namun masih ada beberapa fakta lain dari Benelli TRK 502X :
(Baca Juga: Beredar Foto Benelli TNT600 Baru, Dibocorin Sama Orang Pabriknya!)
1. Desain Ala Eropa
Melihat sosok Benelli TRK 502X, langsung terbayang motor Ducati Multistrada, karena punya bentuk yang bisa dibilang mirip-mirip serta yang menguatkan hal itu adalah bentuk paruh bebeknya yang besar, serta memiliki sepasang lubang di depannya.
Konsep lampu utamanya pun mirip, yakni model ganda yang punya bentuk melebar, bedanya TRK 502X sudah dibubuhi lampu LED DRL.
Bagian bodi tengah dan tangkinya nampak besar, sehingga memberikan kesan gagah dan tangguh, sedangkan bagian tengah sampai belakang, diberi cover bodi yang nggak terlalu banyak, jadinya berkesan minimalis.
(Baca Juga: Dijual Rp 49,5 Juta, Kaki-Kaki Benelli Leoncino 250 Terasa Istimewa)
Ciri khas dari motor Benelli yang berupa rangka tubular, juga turut disematkan pada motor ini.
Rangka yang menonjol keluar dan seolah mendekap kepala mesin, memberikan kesan kekar pada desain keseluruhan.
2. Arti Dari 502
Angka 502 pada namanya punya arti 500 cc 2 silinder, sebuah nama yang sekaligus menjelaskan singkat spesifikasi mesinnya.
Mesin ini pakai paduan piston berdiameter 69 mm, dengan langkah piston mencapai 66,8 mm dengan tenaga penggerak ini mampu hasilkan tenaga mencapai 47,6 dk/8.500 rpm dengan torsi puncak mencapai 46 Nm/6.000 rpm.
(Baca Juga: Mau Kredit Benelli Motobi 152? Di Solo Jawa Tengah, Segini Angsurannya)
3. Fitur Unggulan
Sebagai penantang brand Jepang, Benelli TRK 502X haruslah punya daya tarik untuk memikat calon konsumen, seperti penggunaan suspensi depan upside down dengan lingkar tabung 50 mm dan jarak main 135 mm.
Hal ini memberikan kesan kokoh pada bagian kaki-kaki depan sedangkan kompetitornya sendiri masih pakai suspensi depan teleskopik.
Kemudian suspensi belakang monoshock adjustable, yang bisa disetel rebound dan preload-nya.
Serta motor ini sudah dilengkapi dengan rem ABS pada kedua rodanya, yang akan mencegah ban selip saat pengereman mendadak.
(Baca Juga: Menggoda Banget, Begini Spesifikasi Dari Benelli Leoncino 250)
Kemudian saat kompetitornya andalkan pelek palang, TRK 502X justru pakai pelek model jari-jari karena untuk dipakai melewati berbagai kondisi jalan pelek jari-jari fleksibilitas yang lebih baik.
Tak ketinggalan rem depan cakram ganda tipe floating, sementara kompetitornya hanya Kawasaki Versys 650 yang pakai cakram ganda.
4. Postur Khas Motor Adventure
Motor ini dihadirkan untuk melewati jalan on road dan off road, maka sosoknya pun terlihat jangkung, khas sebuah motor adventure.
Motor ini punya ukuran 2.200 mm x 915 mm x 1.490 mm (PxLxT) dengan sumbu roda mencapai 1.505 mm.
(Baca Juga: Pengen Tahu Dua Motor Terbaru Dari Benelli? Yuk Simak Videonya)
Dengan ground clearance mencapai 220 mm, tentu akan sangat membantu motor ini melewati berbagai kondisi jalan serta karena posturnya yang besar, tinggi joknya mencapai 840 mm makanya motor ini terbilang tinggi untuk ukuran postur orang Indonesia.
Guna mendukung keseruan ber-adventure ria, Benelli memodali TRK 502X dengan tangki bahan bakar mencapai 20 liter.
5. Harga Bersaing
Ini yang penting, yaitu harga jualnya yang terbilang kompetitif jika dibandingkan dengan kompetitornya.
(Baca Juga: Segini Harga Lampu Depan Benelli TNT 135, Setara Yamaha Mio 2008)
Benelli TRK 502X dilepas dengan harga di angka Rp 158 juta, on the road Jakarta, sedangkan Honda CB500X di rentang harga Rp 158 juta sampai Rp 163 juta dan Kawasaki Versys 650 jadi yang paling mahal, karena dijual dengan nominal Rp 173,6 juta.
Sayangnya bagi anda yang berminat meminang motor ini, harus bersabar karena perlu menunggu waktu hingga 2 bulan.
“Karena ada pesanan dari luar pulau jawa sebanyak 50 unit. Tapi kami usahakan cepat, jadi ketika komponennya sampai akan langsung segera dirakit, karena semua unit CKD,” tambahnya.